Stylo.ID - Berpulangnya penyanyi campursari yang legendaris di Tanah Air, Didi Kempot, mengejutkan banyak pihak.
Tidak terdengar tanda-tanda riwayat sakit tertentu, pemilik nama lengkap Dionisius Prasetyo itu menambah daftar duka kabar duka musisi Tanah Air yang meninggal di tahun ini.
Belakangan nama Didi Kempot memang kembali melejit berkat lagu 'Pamer Bojo' yang menyentuh hingga dijuluki para penggemarnya dengan nama Bapak Loro Ati Nasional atau Bapak Patah Hati Indonesia.
Tak cuma itu, yang paling terbaru Didi juga mendapat sebutan sebagai The Godfather of Broken Heart.
Namun siapa sangka, di balik sosoknya yang kerap jadi sorotan publik, kehidupan pribadi sang The Godfather of Broken Heart justru jarang terekspos.
Tak banyak yang tahu, melansir dari Tribun Style Didi rupanya memiliki sosok istri cantik bernama Yan Vellia.
Sama-sama menyukai musik, Yan Vellia diketahui juga menggeluti dunia musik.
Namun berbeda dengan sang suami yang kerap membawakan lagu genre campursari, Yan ternyata memilih genre musik dangdut.
Yan Vellia mengawali karir di dunia tarik suara pada tahun 1980-an.
Ia juga sempat bergabung dengan grup Orkes Dangdut Ervana 89 yang saat itu cukup populer di Solo.
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR