7. Konsumsi obat
Apabila nafsu seks benar-benar tidak bisa dikontrol, mungkin ini saatnya kamu berkonsultasi ke dokter.
Untuk mengendalikannya, dokter bisa meresepkan obat tertentu, seperti obat antidepresan.
Dokter juga mungkin mengganti obat yang saat ini sedang kamu konsumsi secara rutin, apabila ternyata kandungan yang ada di obat tersebut membuat sulit mengendalikan nafsu.
Setelah mengetahui lebih jauh mengenai cara menahan nafsu saat puasa di atas, kamu dapat mencobanya dalam menjalani puasa di bulan Ramadan.
Semakin baik kemampuan seseorang menahan nafsu seksual, maka semakin baik juga kemampuan dirinya dalam menahan bentuk emosi lainnya.
Jadi, coba lakukan hal ini agar nafsu seksual kamu tidak mudah tergoda ya, Stylovers! (*) Dinda Stylo
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jangan Sampai Batal, Ini 7 Cara Menahan Nafsu Seksual Saat Puasa"
Editor: Wisnubrata
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR