Stylo.ID – Bagi sebagian besar wanita, malam pertama menjadi salah satu ritual penting yang paling mendebarkan.
Hal ini karena untuk pertama kalinya kamu akan merasakan sensai bercinta dengan pasangan.
Namun, tak jarang rasa nervous yang berlebihan bisa menyebabkan Miss V tegang saat malam pertama nih, Stylovers!
Baca Juga: Jangan Dilakukan, 3 Posisi Bercinta Ini Ternyata Bisa Membuat Miss V Kamu Luka!
Seperti yang dilansir Stylo.ID dari Halodoc, vaginismus adalah istilah medis dari kondisi Miss V yang tegang, sehingga wanita dapat merasakan sakit ketika adanya penetrasi.
Lantas mengapa hal tersebut bisa terjadi?
Menurut Healthline, vaginismus sering dipicu oleh masalah psikologis seputar seks.
Wanita yang pernah mengalami trauma atau pelecehan dapat mengembangkan vaginismus.
Tak hanya itu, kecemasan tentang seks juga dapat menyebabkan vaginismus dan banyak wanita yang mengalaminya ketika pertama kali mencoba melakukan hubungan intim.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR