Stylo.ID - Perming rambut merupakan proses membuat rambut keriting atau bergelombang secara permanen yang sedang trendi ini layak untuk kamu coba.
Awalnya model rambut ini banyak digandrungi oleh cewek di negara barat namun semakin meluas hingga menjadi trend gaya rambut di Korea.
Selain itu, gaya rambut yang digandrungi oleh cewek korea ini dipercaya mampu membuat penampilan terlihat lebih cantik, manis dan elegan serta seksi sekaligus, paket komplit deh!
Nah, bagi Stylovers yang tertarik untuk mencoba simak dulu serba-serbi perming rambut ala cewek korea yang wajib kamu ketahui.
Baca Juga: Tips Catok Rambut Tahan Lama Agar Cetar Seharian, Lihat yuk!
Proses perming rambut diawali dengan mengaplikasikan perm lotion dan neutralizer untuk menghasilkan bentuk gelombang yang seragam mulai dari akar hingga ujung rambut.
Proses perming rambut juga bervariasi menyesuaikan jenis rambut seperti rambut normal selama 10-15 menit, rambut yang resisten 20-30 menit dan rambut sensitif 5-10 menit.
Setelah perm rambut sudah jadi, Stylovers wajib melakukan treatment seperti creambath sesuai jenis rambut selama 1-2 kali dalam seminggu untuk menutrisi dan melembabkan rambut agar sehat dan berkilau.
Baca Juga: Dampak Keramas Setiap Hari yang Wajib Kamu Ketahui, Lihat Yuk!
Untuk Stylovers yang memiliki rambut yang lurus dan tebal sebaiknya pilih gulungan perming berukuran sedang agar bertahan lebih lama.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Tips Memilih Sepatu yang Nyaman untuk Skateboard, Stylish dan Wajib Fungsional!
KOMENTAR