Stylo.ID - Siapa sih yang tak tahu Shandy Aulia?
Menjadi seorang aktris yang kerap membintangi berbagai judul film layar lebar, tentu membuat nama Shandy Aulia tak lagi asing terdengar di telinga orang Indonesia.
Menjadi seorang public figure, nggak heran jika apapun yang berhubungan dengan Shandy Aulia selalu sukses menyita perhatian publik.
Nggak cuma soal kehidupan pribadinya yang kerap disorot, penampilan Shandy Aulia yang selalu modis dan feminin juga tak luput menjadi sorotan.
Seperti yang kita tahu, Shandy Aulia kini telah menjadi ibu usai melahirkan seorang putri cantik bernama Claire Herbowo.
Penampilan Shandy Aulia setelah melahirkan ternyata juga tak luput menjadi pusat perhatian banyak orang.
Pasalnya, Shandy Aulia tetap tampil cantik dengan gaya busana yang stylish.
Seperti pada kesempatan kali ini.
Dilansir Stylo.ID dari akun instagram @shandyaulia, tampak Shandy Aulia yang modis pakai busana bergaya kasual bernuansa warna pastel yang lembut.
Shandy Aulia tampak mengenakan atasan kemeja lengan panjang bernuansa warna putih.
Ia memadukan atasan tersebut dengan celana super pendek bernuansa warna khaki.
Untuk alas kaki, Shandy Aulia memilih bergaya simpel dengan pemakaian ballerina shoes warna silver.
Nggak lupa, Shandy Aulia turut membawa sebuah shoulder bag warna cokelat dari brand ternama, Hermes.
Rambutnya yang panjang terlihat digerai sehingga tampilannya jadi makin feminin dan keibuan.
Gaya makeup natural yang dilengkapi riasan alis on fleek makin membuat tampilan Shandy Aulia jadi makin cantik.
Eits ternyata bentuk tubuh Shandy Aulia justru bikin salfok netizen.
Eonnie_makeup: Heran sih sama netizen.. Dulu Shandy rajin olahraga & yoga saat hamil dinyinyirin. Sekarang keliatan hasilnya pas udah lahiran, berkat olahraga, Shandy tetep langsing kayak perawan, masih dikatain juga karena uang yg berbicara katanya Ckck sabar ya Shan..
Elmatarripalloan: Perut nya langsng rata.
Sartika.sari13: Perutnya rataaa banget abis lahiran mba.
Rama_nuget: Ya Ampunnn emak emak berasa gadis, aku gadis berasa emak emak, body nya itu buat iri.
Yasamonika: Habis lahiran kok makin cantik
Kalau menurut kamu, gimana nih Stylovers? (*)
KOMENTAR