AHC menghadirkan beberapa rangkaian produk skincare yang hadir untuk memenuhi kebutuhan perawatan kulit wanita Indonesia yaitu The Real Eye Cream For Face dan Perfecting Eye Cream For Face.
The Real Eye Cream For Face memiliki tekstur yang ringan dan mudah diserap oleh kulit wajah yang mengandung Hyaluronic Acid untuk menghidrasi kulit, Vitamin B5 untuk menenangkan dan melembapkan kulit, ekstrak beras dan snail mucin untuk anti kerutan kulit dan 14 macam peptide untuk megencangkan kulit.
Varian kedua yaitu Perfecting Eye Cream For Face dengan kandungan vitamin yang lebih banyak, peptide lebih besar dibanding The Real Eye Cream untuk melawan tanda penuaan mata, memperbaiki tekstur kulit, meratakan warna kulit, mengurangi kerutan serta meningkatkan elastisitas kulit.
Baca Juga: Cari Tahu Penyebab Jerawat Berdasarkan Letaknya, Lihat yuk!
Selain Eye Cream For Face, AHC juga memiliki beberapa varian masker seperti Vital Medica Mask, Premium Hydra Gold Fil Mask dan Natural Essential Mask.
Keunikan pada masker AHC terbuat dari 100% cotton sheet yang tidak akan robek dan memiliki sticker termometer tersebut akan berubah warna menjadi hijau sebagai pertanda masker siap digunakan.
Dengan menggunakan semua produk dari AHC, wanita dapat memiliki akses untuk menggunakan solusi perawatan kulit yang sama efektifnya seperti perawatan kulit di klinik eksklusif.
Untuk saat ini, produk-produk AHC dapat ditemukan di Sociolla.com, Sociolla Store dan 42 Premium Watsons Store dengan kisaran harga 36 ribu hingga 400 ribu rupiah.
Selamat mencoba, Stylovers!(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Michella Georgia Polana, Graphic Designer yang Terus Perkaya Skill di Bidang Kreatif
KOMENTAR