Stylo.ID - Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti Cut Meyriska dan Roger Danuarta.
Diketahui, kini Cut Meyriska tengah hamil anak pertamanya dengan Roger Danuarta.
Kabar kehamilan tersebut tentu memberikan kesan tersendiri bagi pasangan artis yang menikah pada 17 Agustus 2019 lalu.
Semenjak hamil, tampilan wanita berusia 26 tahun ini pun juga tak kalah menarik untuk dibahas.
Pasalnya, banyak yang menyebutkan kalau Cut Meyriska tampak semakin cantik saat kehamilan anak pertamanya ini.
Seperti pada foto yang diunggah oleh Cut Meyriska melalui akun instagramnya beberapa waktu lalu.
Dalam foto tersebut, istri Roger Danuarta ini membagikan foto OOTD dengan perut yang sudah terlihat membuncit.
Saat itu, wanita berdarah Aceh ini tampak anggun dalam balutan dress berpotongan longgar yang memberikan kesan santun.
Dress tersebut memiliki detail pepraduan berbagai motif dan warna sehingga tampilannya tampak cheerful.
Jika diperhatikan, dalam foto tersebut perut buncit Cut Meyriska sudah mulai terlihat.
Untuk menetralkannya, Cut Meyriska memilih hijab segi empat warna polos yang dibentuk hijab syar'i yang elegan.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Dicibir Netizen Saat Pakai Tas Ratusan Juta, Netizen: Kok Nggak Keliatan Mewah?
Untuk alas kaki, wanita kelahiran tahun 1993 ini menggunakan flat shoes transparan dengan detail beads yang unik.
Beralih pada bagian wajah, Cut Meyriska tampak cantik dengan riasan flawless yang minimalis sehingga tetap batural.
Keseluruhan tampilan Cut Meyriska dengan dress ini sukses mendapatkan banyak pujian dari netizen di instagram.
Beberapa netizen menilai kalau Cut Meyriska tampak semakin cantik saat hamil anak pertamanya.
"Bumil tambah cantik ajha," tulis akun @adefazulaikha.
"Bumil cantik," tulis akun @bundaandhieka.
"Masya Allah tambah cantik aja bumil ini sehat ...terus ya," tulis akun @salasiah.8.
Menurut kamu bagaimana Stylovers? (*)
MUFFEST 2025, Desainer Yurita Puji Tampilkan Koleksi dari Songket Padang Sawahlunto
KOMENTAR