Stylo.ID - Menjelang akhir tahun 2019, seru banget nih kalau kita melakukan kilas balik sejenak untuk melihat apa saja kaleidoskop 2019: produk makeup paling hits tahun 2019.
Sepanjang tahun kita telah mencoba berbagai produk makeup paling hits tahun 2019 apa saja yang telah dirilis dan mendapatkan sambutan hangat dari pencinta makeup di Indonesia serta masuk dalam kaleidoskop 2019 produk makeup.
Produk-produk itulah yang akan lolos ke dalam kaleidoskop produk makeup paling hits tahun 2019 versi Stylo ini.
Simak baik-baik ya, siapa tahu produk makeup favorit Stylovers tahun ini juga masuk ke dalam daftar kaleidoskop 2019: produk makeup paling hits tahun 2019 versi Stylo.
Sudah penasaran dengan kaleidoskop 2019: produk makeup paling hits tahun 2019 versi Stylo? Yuk, kita cek satu per satu!
#Kaleidoskop 2019: Produk Makeup Paling Hits Tahun 2019 Versi Stylo: Lip Gloss
Menggeser tren lipstick matte yang sempat berjaya beberapa tahun terakhir, di tahun 2019 ini begitu banyak produk lip gloss yang dirilis dan mendapat sambutan hangat dari para pecinta makeup.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Rekomendasi Foundation Bentuk Stik untuk Makeup Praktis Anti Ribet
Lip gloss memang dapat memberikan hasil tampilan bibir yang lebih sehat dan seksi karena kilaunya, sehingga banyak disukai oleh kaum wanita.
Saat ini pilihan warna lip gloss yang telah dirilis juga begitu beragam mulai dari peach, nude, rosy pink, hingga merah, sehingga setiap perempuan bisa menemukan lip gloss dalam warna yang paling cocok untuk dirinya.
Formula dan tekstur lip gloss saat ini juga sudah begitu nyaman, tidak lengket dan banyak yang memiliki aroma manis sehingga begitu nyaman untuk digunakan sehari-hari.
Baca Juga: Tren Makeup 2020: Bocoran Model Terbaru BB Cushion, Wajah Terlihat Sehat dan Flawless
#Kaleidoskop 2019: Produk Makeup Paling Hits Tahun 2019 Versi Stylo: Face Palette
Menyusul tren highlighter yang mencuat naik selama tahun 2017 hingga 2018, face palette menjadi salah satu produk makeup paling hits di tahun 2019 versi Stylo.
Praktisnya face palette yang sudah mengandng bronzer, blush, dan highlighter dalam satu produk membuat produk ini banyak disukai oleh para pecinta makeup.
Brand-brand makeup lokal pun tak mau kalah saling berlomba-lomba merilis produk face palette dengan berbagai pilihan shade untuk berbagai warna kulit perempuan Indonesia.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Produk Makeup yang Akan Dicari Remaja Milenial
Naiknya face palette menjadi salah satu produk makeup paling hits di tahun 2019 juga menunjukkan tingginya kesadaran dan minat perempuan Indonesia terhadap penggunaan makeup dekoratif yang lebih lengkap.
#Kaleidoskop 2019: Produk Makeup Paling Hits Tahun 2019 Versi Stylo: Makeup Kemasan Sachet
Lagi-lagi, kepraktisan menjadi poin yang membuat makeup kemasan sachet menjadi terobosan baru dalam makeup yang membuatnya jadi produk makeup paling hits di tahun 2019.
Mobilitas perempuan Indonesia yang tinggi membuat mereka selalu mencari alternatif produk makeup yang mudah dibawa dan mudah digunakan.
Baca Juga: Tren Makeup 2020: Prediksi Jenis Produk Lip Cream yang Akan Populer
Terlebih lagi, produk makeup dalam kemasan sachet saat ini juga mudah ditemukan bahkan di minimarket dengan harga yang sangat terjangkau.
Variasi produk makeup yang tersedia dalam kemasan sachet juga cukup beragam dan terus bertambah mulai dari BB cream, bedak tabur, eye shadow, cream blush, cream contour, maskara, hingga lip cream.
Tak heran, makeup kemasan sachet jadi salah satu produk makeup paling hits di tahun 2019 versi Stylo.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Gaya Makeup Hits Dari Brand Fashion Ternama Dunia
#Kaleidoskop 2019: Produk Makeup Paling Hits Tahun 2019 Versi Stylo: Velvet Lipstick
Popularitas lipstick matte sempat booming beberapa tahun belakangan ini sepertinya sudah mulai bergeser.
Di tahun 2019 ini, lipstick dengan hasil velvet yang lebih halus dan lembut di bibir tampaknya menjadi favorit baru para pecinta makeup Indonesia.
Selain itu, velvet lipstick juga lebih nyaman digunakan karena tidak membuat bibir jadi kering.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Rekomendasi Lipstik Semi Matte ala Cewek Korea
Brand-brand kosmetik lokal pun juga ikut merilis produk velvet lipstick dengan berbagai pilihan warna, formula, dan harga sehingga sangat bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.
#Kaleidoskop 2019: Produk Makeup Paling Hits Tahun 2019 Versi Stylo: Stick Blush
Tampaknya produk makeup yang menawarkan kepraktisan benar-benar menjadi produk makeup paling hits di tahun 2019.
Stick blush merupakan salah satu produk makeup yang banyak digemari oleh pecinta makeup di tahun 2019.
Dibandingkan dengan blush on berbentuk powder, penggunaan blush stick lebih praktis karena tidak memerlukan brush. Bisa diaplikasikan secara langsung menggunakan jari.
Selain itu, pigmentasi dari stick blush juga lebih tahan lama dibandingkan dengan blush on powder.
Itu dia Stylovers kompilasi produk makeup paling hits tahun 2019 versi Stylo. Adakah produk favoritmu?
Nantikan terus artikel mengenai produk fashion dan kecantikan paling hits tahun 2019 versi Stylo lainnya ya! (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR