Stylo.ID - Luna Maya kembali curi perhatian netizen dengan penampilan terbarunya.
Aktris yang memulai karirnya sebagai model ini tampil dengan sepaket OOTD branded saat premier film terbarunya. Harganya bikin kaget.
Mewah! Intip OOTD branded Luna Maya capai harga milyaran rupiah di premier film Rumah Kentang berikut ini.
Baca Juga: NAMA, Lini Kosmetik Luna Maya Hadirkan Produk Mewah nan Terjangkau
Pada hari Minggu (17/11/2019), Luna Maya mengunggah foto dirinya menghadiri acara premier film terbarunya.
Berjudul Rumah Kentang, kali ini Luna Maya kembali membintangi film horror.
Tampil dengan gaya high fashion, Luna Maya ternyata memakai padanan fashion items branded nan mewah nih, Stylovers.
Baca Juga: Intip Koleksi Tas Luna Maya Yang Unik dan Nyentrik Capai Harga Puluhan Juta
Malam itu, Luna Maya mengenakan mini dress lengan panjang berwarna hitam dengan aksen ikat.
Mini dress Luna Maya ini adalah lansiran merek Yves Saint Laurent dengan seri Multi Botton Draped Mini Dress In Silk Satin.
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR