Stylo.ID - Siapa sih yang nggak pernah dengar nama Vanessa Angel?
Yup, hampir semua orang Indonesia pasti tak asing lagi dengan nama Vanessa Angel.
Dikenal sebagai seorang selebriti sekaligus pernah menjadi aktris FTV, membuat nama Vanessa Angel tak lagi asing di telinga orang Indonesia.
Meski pernah terjerat kasus prostitusi online dan sempat dipenjara, Vanessa Angel kini telah bebas dan kerap mengunggah penampilannya sehari-hari di akun instagramnya.
Vanessa Angel juga sering terlihat memamerkan penampilannya yang modis dan seksi pada akun instagramnya.
Termasuk saat Vanessa Angel berada di Jepang kali ini.
Dilansir Stylo.ID dari akun instagram @vanessaangelofficia, terlihat penampilan Vanessa Angel saat berada di Tokyo Disney Sea.
Identik dengan penampilannya yang selalu seksi, kini Vanessa Angel justru tampil feminin loh Stylovers.
Yup, Vanessa Angel terlihat mengenakan atasan warna putih yang dipadukan dengan midi skirt bernuansa warna cokelat.
Bak Puteri Indonesia, Cinta Laura Tampil Glamor Kenakan Gaun Payet Berkilau Rancangan Desainer
KOMENTAR