Stylo.ID - Berhiaskan barang mewah dari atas kepala hingga ujung kaki merupakan hal yang sangat lumrah bagi selebriti sekelas Nagita Slavina, istri Raffi Ahmad.
Meski mahalnya bukan main, Nagita selalu saja terlihat sederhana tanpa kesan berlebihan, Stylovers.
Pengin lihat bagaimana gaya Nagita Slavina yang simpel dan sederhana namun mengenakan aksesori ratusan juta? Simak artikelnya berikut ini, yuk!
Baca Juga: Tampil Cuek Saat Foto Rame-rame, Nagita Slavina Pakai Jaket Jeans Harga Belasan Juta Rupiah
Stylovers, kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan gaya mewah Nagita Slavina, kan?
Di balik gaya Nagita Slavina yang seringkali simpel, barang-barang Nagita Slavina tetap saja mahal, loh.
Contohnya saja pada penampilan Nagita Slavina kali ini, Stylovers.
Nagita Slavina pada foto ini tampak mengenakan kemeja lengan pendek dengan motif garis-garis yang merupakan motif favoritnya.
Ia juga terlihat memadunya dengan celana pendek hitam polos dan tampak pula ditambahkan dengan waist bag dari brand Gucci.
Nggak hanya itu saja, fashion item paling mahal yang paling mahal pada fotonya kali ini ternyata merupakan fashion item dengan ukuran yang sangat kecil, Stylovers.
Baca Juga: Cantiknya Nagita Slavina Saat Dipakaikan Hijab Olla Ramlan dan Meisya Siregar
Yap! setelah ditelusuri, fashion item paling mahal kali ini adalah gelang yang dikenaknnya.
Dilansir dari akun @fashion_nagitaslavina, gelang tersebut merupakan Hermes Kelly Bracelet Small yang tentu saja dibanderol dengan harga super bikin geleng-geleng kepala.
Hermes Kelly Bracelet Small Model ini dibanderol seharga $13.800 atau setara dengan 196,5 juta Rupiah, Stylovers.
Baca Juga: Gaya Kece Mama Amy Qanita Mertua Nagita Slavina saat nonton Konser Westlife
Wah, harganya setara dengan harga mobil, ya, Stylovers. Bagaimana menurutmu? (*)
Spotlight 2024, AM By Anggiasari X MANIKA Luncurkan Koleksi Causality untuk AM Autumn Winter 2024-2025
KOMENTAR