"Konsepnya hari ini kan casual romantic, jadi aku pakai baju dari Senandung, kemudian dilapis sama rok nya dari brand lokal Jakarta IKYK namanya, " jelas Clara.
Nah, nggak cuma itu lho Stylovers, Clara Devi Hendriatmaja juga terlihat menyempurnakan penampilannya kali ini dengan pemakaian sepatu model mules yang cukup unik.
Seperti yang kita tahu, sepatu model mules ini memnag tengah nge-tren di dunia fashion.
Selain bisa dipadukan dengan berbagai gaya busana, sepatu mules ini juga bisa membuat penampilanmu smekain terlihat manis lho Stylovers.
Baca Juga: Stylo of The Day, Padu Padan Busana Pastel dengan Rok Plisket ala Like Mutiaristi
Kali ini sepatu mules berwarna krem yang dikenakan oleh wanita berambut panjang itu diketahui merupakan koleksi dari brand Cult Gaia.
Menariknya lagi nih Stylovers, gaya Casual Romantic dari Clara ini tampak dipadukan dengan tas seri Elora dari brand Bianti Bag, yang warnanya senada dengan busana yang ia kenakan. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR