Stylo.ID - Memiliki wajah yang cerah dan anti kusam menjadi dambaan bagi banyak perempuan Indonesia.
Maka dari itu, berbagai skincare dengan kandungan Niacinamide yang mampu mencerahkan, seringkali digandrungi para perempuan Indonesia, Stylovers.
Nah kali ini, Stylo.ID punya 3 rekomendasi serum dengan kandungan Niacinamide yang bisa kamu jadikan pilihan. Penasaran apa saja? Simak terus!
Baca Juga: Rekomendasi Serum Anti Aging Merek Lokal Mulai Harga 80 Ribuan
# Rekomendasi serum dengan kandungan Niacinamide - The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 1%
Bisa dikatakan, kandungan Niacinamide di Indonesia mulai dikenal melalui brand satu ini, Stylovers.
Yap! Sempat heboh beberapa waktu lalu, The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 1% diklaim dapat menghilangkan noda di wajah, mencerahkan, sekaligus mengurangi sebum, Stylovers.
Selain dikenal karena memiliki manfaat tersebut, The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 1% ini juga memiliki harga jual yang cukup terjangkau yaitu 150 ribu Rupiah untuk ukuran 30ml. Terjangkau, bukan?
Baca Juga: Rekomendasi Body Serum Merek Lokal Harga 20 Ribuan, Bantu Rawat Kulit Indahmu!
# Rekomendasi serum dengan kandungan Niacinamide - Humphrey Niacinamide 10% Serum
Produk dengan kandungan Niacinamide selanjutnya datang dari brand lokal yaitu Humphrey.
Humphrey Niacinamide 10% Serum ini diklaim mampu mengurangi efek kemerahan di wajah, menghilangkan bekas jerawat, menghilangkan flek, mengontrol produksi sebum, serta menjaga elastisitas kulit.
Untuk harganya, Humphrey Niacinamide 10% Serum ini dibanderol seharga 229 ribu Rupiah untuk ukuran 10ml.
Baca Juga: Rekomendasi Serum Bulu Mata untuk Memanjangkan dan Menebalkan
# Rekomendasi serum dengan kandungan Niacinamide - Nacific Phyto Nacin Whitening Essence
Rekomendasi serum terakhir berasal dari brand asal Korea yaitu Nacific.
Serum satu ini memiliki kandungan yang mampu mencerahkan kulit, memberi kelembapan kulit, menghilangkan noda, serta mengurangi kekeringan yang bisa saja terjadi pada kulit wajahmu.
Untuk harganya, Nacific Phyto Nacin Whitening Essence dibanderol cukup terjangkau 377 ribu Rupiah untuk 50ml.
Stylovers, itu dia 3 rekomendasi serum dengan kandungan Niacinamide yang bisa kamu temukan di pasaran. Pernah coba? (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR