Stylo.ID – Memperingati hari Kartini, Swiss-Belresidences Rasuna Epicentrum menyelenggarakan serangkaian kegiatan inspiratif untuk wanita karir yang dikemas sebagai acara peringatan Hari Kartini pada Jumat (26/4/2019).
Kartini Festival 2019 ini bertajuk The Beauty of Indonesian Women yang dihadiri 80 peserta.
Dalam event ini, diadakan seminar yang membahas hal-hal seputar kecantikan, perawatan diri, serta workshop mengai sejarah, fungsi dan berbagai jenis kain batik serta cara menggunakan kain Batik yang tepat.
Peserta juga dapat belajar cara membuat kain Batik dengan cara mencanting dari pengarajin Batik asal kota Solo.
Baca Juga : Tina Andrean Gelar Fashion Show Budaya Batik Pusaka dalam Rangka Memperingati Kartini
Sesi tanya jawab berlangsung sangat interaktif ditambah workshop mengenakan kain Batik yang telah dimodifikasikan dengan tren fashion modern semakin membuat peserta antusias.
Ditambah lagi dengan aksi Fashion Show dari komunitas beauty blogger pada saat acara berlangsung.
Di Acara ini, Swiss-Belresidences Rasuna Epicentrum juga menyelenggarakan mini bazaar dari beberapa UKM yang menjual berbagai macam produk Batik dan kerajinan tangan, tentunya pemiliknya merupakan pengusaha wanita.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Vibes Artis Kelas Dunia! Gaya Seksi Nikita Mirzani Pamer Perut Berotot Dikomentari Habis-habisan
KOMENTAR