Stylo.ID - Belum lama ini, Syahrini mengunggah foto terbaru dengan tampilan anggun menggunakan hijab saat foto bareng sang suami Reino Barack.
Dalam foto tersebut, terlihat Syahrini menutuup kolom komentar dan memberikan caption menyentuh.
Walaupun begitu, tampilan terbaru Syahrini dengan hijab saat foto bareng dengan Reino Barack menarik untuk dibahas nih Stylovers.
Yap, kalau kamu biasanya melihat Syahrini dengan rambut hitamnya, kini ia tampil berbeda dengan hijab.
Baca Juga : Syahrini dan Luna Maya Foto dengan Tas Mungil Warna Nyentrik, Punya Siapa yang Lebih Mahal?
Tak hanya seklai, tampilan Syahrini berhijab memang selalu menarik perhatian publik.
Syahrini telah beberapa kali menjadi pusat perhatian dengan tampilannya saat berhijab.
Begitupun dalam postingannya kali ini.
Berpose mesra dengan sang suami, keduanya tampak serasi dan terlihat bagagia.
Baca Juga : Jadi Nyonya Konglomerat, Intip Deretan Barang Mewah Syahrini Setelah Menikah dengan Reino Barack
Dalam foto yang sudah diberi filter hitam putih, wanita berusia 36 tahun ini tampil anggun dengan balutan busana berawrna putih.
Busana tersebut berpotongan longgar dan tidak press badan sehingga kesan santun semakin terlihat.
Busana tersebut dilengkapi dengan hijab segiempat yang membalut kepalanya.
Hijab segi empat tersebut dibentuk dengan model kekinian yang membuat ia tampak cantik nan elegan.
Baca Juga : Mengenang Momen Syahrini Saat Foto Bareng Luna Maya dan Reino Barack, Tas yang Ditenteng Jadi Sorotan
Sedangkan sang suami Reino Barack, tampil gagah dengan busana koko yang ia kenakan.
Untuk melengkapi penampilannya, kedua pasangan ini kompak menggunakan oversize sunglasses.
Walaupun foto tersebut sudah diberi filter hitam putih, tampilan elegan Syahrini dengan hijab ini bikin adem ya Stylovers.
Cantik banget! (*)
Potret Gemes Lyodra Manggung di Malam Tahun Baru 2025, Pakai Mini Dress Pink Ngejreng
KOMENTAR