Stylo.ID - Meski sekilas mirip,ternyata terdapat perbedaan produk makeup oily free dan waterproof yang wajib kamu tahu nih, Stylovers.
Saat akan membeli produk makeup, kamu pasti dihadapkan dengan berbagai jenis pilihan makeup yang tersedia di pasaran.
Mulai dari jenis makeup matte, oily free, hingga waterproof, yang bisa kita pilih sesuai dengan kebutuhan kulit kamu.
Baca Juga : Trik Makeup Natural ala MUA Profesional Agar Hasilnya Lebih Maksimal, Cocok untuk Sehari-Hari!
Namun, kamu pasti sempat merasa bingung tentang perbedaan jenis makeup oily free dengan waterproof yang sekilas memiliki jenis yang sama-sama tahan akan air?
Nah, biar nggak bingung lagi, kali ini Dinda Stylo.ID berhasil mendapatkan penjelasan dari Make Up Artist Archangela Chelsea yang diwawancarai soal ini beberapa waktu lalu.
Menurutnya, kedua jenis makeup ini sangatlah berbeda dan keduanya tidak bisa digunakan secara sembarangan, loh.
"Beda banget, sih, sebenarnya kalau makeup waterproof adalah makeup yang tahan terhadap air, jadi bisa awet seharian, tapi kalau oily free memang diperuntukkan bagi kulit yang berminyak dan makeup yang oily free belum tentu bersifat waterproof," jelas Chelsea.
Untuk membedakan kedua jenis makeup tersebut kamu juga bisa melakukan beberapa hal simpel sebelum akan memutuskan untuk membeli produk makeup tersebut.
Baca Juga : Cara Sederhana untuk Tes Alergi Makeup dan Skincare yang Wajib Kamu Coba Sebelum Membeli
"Untuk mengetes makeup tersebut waterproof atau tidak, kita hanya perlu teteskan air saja pada punggung tangan yang udah diolesin makeup, kalau hilang berarti dia nggak waterproof. Cara lainnya kita juga bisa menggesek tangan yang sudah dioles produk tersebut, kalau lebih cepat memudar berarti makeup tersebut tidak tahan air," katanya.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR