Stylo.ID – Tampil dengan rambut diwarnai sesuai keinginan hati memang seru, tetapi rambut yang dicat lama-kelamaan bisa kering dan rusak.
Stylovers ada yang pernah mengalaminya? Yap, bahan kimia yang menempel pada rambut yang dicat sering membuat rambut menjadi kering, rusak, bahkan bercabang.
Nah, kalian ada yang sudah pernah mencoba masker rambut dari buah naga untuk mengatasi permasalah rambut kering setelah dicat?
Dilansir Stylo.ID dari stylecraze.com, daging buah naga yang biasa kalian konsumsi kaya akan nutrisi vitamin C dan B, kalsium, kalium, zat besi yang cocok untuk menutrisi rambut, loh, Stylovers.
Baca Juga : Rambut Sehat dengan Perawatan Bahan Alami dan Murah dari Santan Kelapa
Memutuskan untuk mewarnai rambut memang sudah menjadi konsekuensi untuk mengeluarkan dana khusus untuk merawatnya.
Kondisi rambut setelah terpapar bahan kimia dari cat rambut semakin rusak ketika kamu sering menggunakan alat pemanas untuk menata rambut.
Stylovers, bagi kalian yang ingin mencoba bahan alami untuk merawat rambut supaya tetap sehat, buah naga bisa menjadi pilihan untuk membuat masker rambut alami.
Baca Juga : Kulit Tampak Glowing dan Kenyal Hanya dengan Perawatan Santan Kelapa
Cara membuatnya gampang banget, Stylovers, kamu cukup hancurkan dengan blender satu buah naga yang sudah dikupas, aplikasikan mulai dari kulit kepala hingga ke batang rambut.
Pijat area kulit kepala secara lembut 5 menit, dan diamkan selama 15-20 menit sebagai masker rambut, kemudian bilas menggunakan shampo.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR