Emma Stone, peraih penghargaan Oscar di tahun 2018 lalu, kembali tampil malam itu di red carpet.
Kala itu Emma Stone memakai gaun sleeveless fit body dengan siluet lurus dengan paduan warna coklat dan emas.
Gaun rancangan Louis Vuitton yang dipakai selebriti Emma Stone ini punya aksen bahu dengan siluet yang tajam dan unik.
#Deretan Selebriti Hollywood dengan Busana Terbaik di Oscar 2019, Siapa Favoritmu? - Brie Larson
Malam Oscar 2019, Brie Larson benar-benar mencuri perhatian netizen.
Ketika namanya semakin melonjak pasca perilisan teaser film superhero terbarunya, Captain Marvel, Brie Larson tampil memukau.
Malam itu Brie Larson mengenakan gaun sleeveless dengan aksen high neck mesh halter bertabur glitter silver.
Gayanya semakin terlihat elegan dan seksi dengan aksen belahan tinggi atau slit pada dress rancangan Celine by Hedi Slimane.
Baca Juga : 4 Penampilan Selebriti Hollywood dengan Rambut Bob, Cantik Banget!
#Deretan Selebriti Hollywood dengan Busana Terbaik di Oscar 2019, Siapa Favoritmu? - Lady Gaga
Tampil dengan sentuhan vintage nan mewah, Lady Gaga terlihat bak Audrey Hepburn.
Malam itu Lady Gaga mengenakan busana serba hitam rancangan desainer Alexander McQueen.
Yang mengejutkan adalah aksesori yang dipakai Lady Gaga pada Oscar 2019 ini.
Penyanyi yang juga aktris dari film A Star is Born ini mengenakan kalung berlian 128,54 karat dari Tiffany & Co yang hanya dipakai 3 kali oleh orang ternama selama 124 tahun dibuat.
Salah satu yang memakai kalung tersebut adalah Audrey Hepburn sendiri [ada tahun 1961. Wow!
Itulah deretan selebriti Hollywood dengan busana terbaik di Oscar 2019. Siapa favoritmu nih Stylovers? (*)
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR