Stylo.ID - Pada tanggal 1 Desember 2018 mendatang, Indonesian Fashion Chamber atau IFC akan membuat gebrakan baru di industri mode Indonesia.
Pasalnya, asosiasi perancang lokal ini akan gelar fashion show di kota Paris, Perancis dengan tajuk "La Mode" Sur La Seine à Paris.
Uniknya, fashion show IFC ini akan diadakan di atas kapal pesiar dengan jumlah 400 undangan yang terdiri dari buyer dan media internasional.
16 desainer Indonesia akan berangkat untuk fashion show ini, dengan mengangkat konten lokal dengan tren lokal dalam berbagai pilihan busana mulai dari ready to wear, couture hingga modestwear.
Baca Juga : Yuk Intip Pilihan Model Tas yang Sesuai dengan Bentuk Tubuh
Berikut tampilan koleksi para desainer IFC untuk fashion show di kapal pesiar Paris nanti, diliput oleh Chia Stylo.ID.
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Ali Charisma
Desainer yang juga merupakan National Chairman Indonesian Fashion Chamber (IFC) ini menampilkan koleksi Pre- Winter dengan bahan kain Batik pesisiran.
"Di dalamnya ada padding dan lining khusus untuk musim dingin. Totalnya ada 16 baju yang terdiri dari evening wear dan daily wear," ungkapnya ketika ditemui saat Press Conference di Ruang Garuda Kementerian Perindustrian pada Rabu (21/11/2018).
Baca Juga : Deretan Tren Busana Modest Terbaru di Hari Ke 2 Jogja Fashion Week 2018
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Lenny Agustin
Bertajuk Las Rosa, koleksi dari desainer nyentrik Lenny Agustin ini bekerjasama dengan 23 pengrajin lokal.
Lenny Agustin pun juga memakai bahan kain Batik untuk koleksinya yang akan dipamerkan di kapal pesiar di Paris tersebut.
Baca Juga : Hannie Hananto Hadirkan Desain Urban Karikatur bertajuk Wardrobe di Jogja Fashion Week 2018
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Lisa Fitria
Bertema Hope, desainer IFC Lisa Fitria terinspirasi oleh pengalamannya ketika di Rumah Sakit.
"Jadi kayak baju-baju medis gitu, ada motif print digitalnya," ujar Lisa di kesempatan yang sama.
Mengikuti IFC Trend Forecasting 2019/2020, koleksi ini mengusung konsep tailored cut dengan blazer dan dipadukan dengan gaya fun serta cheerful.
Baca Juga : Lia Mustafa Hadirkan Batik Kekinian Bertajuk Absurd di Jogja Fashion Week 2018
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Lia Soraya
Lain lagi dengan desainer hijab Lia Soraya. Koleksinya ini bertajuk 'Ace of Aloe'.
"Koleksi ini memakai teknik bordir bergambar aloe atau lidah buaya dan remahan tanah sebagai lambang kesuburan. Saya juga memadukannya dengan motif kawung serta taburan swarovski," ungkapnya.
Koleksi ini memakai bahan katun dobi dan satin sutra.
Baca Juga : 3 Jenis Sepatu Kekinian yang Wajib Dimiliki oleh Wanita Milenial
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Rosie Rahmadi
Terinspirasi dari surat Al Quran yang berbunyi tentang selat air tawar dan asin, koleksi Rosie ini menunjukkan nuansa laut yang kental.
Memakai bahan organza yang menggambarkan air laut, ia menggabungkannya dengan sarung dari pekalongan berwarna biru muda, biru tua, putih juga kuning.
Baca Juga : Indonesian Fashion Chamber Akan Menggelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris!
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Sofie
"Koleksi saya memakai bahan Tenun digabung dengan Lurik. Kain Tenunnya yang ada di pasaran, jadi kalau ada order banyak di luar negeri nggak susah," ujarnya ketika ditanya mengenai koleksi yang akan dibawa ke Paris kali ini.
Diolah bergaya urban dengan perpaduan warna terang dan gelap, fashion items dari koleksi Sofie ini bisa dipadupadan dengan busana lainnya.
Baca Juga : Koleksi Batik Nyentrik Karya Para Desainer Muda di Jogja Fashion Week 2018
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - IDENTIX by Irma Susanti
Terkenal akan Batik tulisnya, Irma Susanti membawa ciri khasnya tersebut untuk ditampilkan di Paris.
Koleksi yang terdiri dari eveningwear nan glamor ini dibuat berdasarkan pengalaman atas permintaan dari Eropa yang kerap menginginkan custom.
Baca Juga : Lia Mustafa Hadirkan Tren Busana Rajut dengan Tema Mata di Panggung Jogja Fashion Week 2018
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Markamarie
Multibrand Markamarie juga ikut andil dalam acara Indonesian Fashion Chamber (IFC) di Paris ini.
Franka Soeria selaku CEO Markamarie mengajak beberapa desainer untuk melebarkan sayapnya dibawah label Markamarie dan tampil di kapal pesiar yang akan menyusuri Sungai Seine, Paris.
Baca Juga : Puluhan Fashion Desainer Tampil di Panggung Jogja Fashion Week 2018
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Instituto Di Moda Burgo
Sekolah fashion Italia yang membuka cabangnya di dalam negeri ini menampilkan para alumninya untuk pamer koleksi di Paris.
Adalah ketiga Burgonians (sebutan alumni Burgo) yang akan memamerkan koleksi busana Lingerie atau pakaian dalam dan resortwear.
Ketiga desainer itu adalah Lia Hastuti, Sokya by Marsha dan Lydia, juga Ness by Nessy Jackson.
Baca Juga : 3 Model Baju Pesta Simpel yang Cocok Kamu Pakai Untuk Ke Kondangan
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - SMK NU Banat
SMK binaan Djarum Bakti Foundation ini akan menampilkan koleksi dibawah label ZELMIRA.
Membawa Tenun Jawa Tengah, koleksi ini terinspirasi dari nuansa laut.
Baca Juga : Ani Yudhoyono dan Annisa Pohan Suka Kain Tenun Pengaruh dari Keluarga
#Indonesian Fashion Chamber akan Gelar Fashion Show di Kapal Pesiar Paris, Intip Koleksinya Yuk! - Reborn29
Label asal Aceh ini akan menampilkan 16 set look winter terbarunya, yang terdiri atas 8 outfit street style dan 8 outfit ethnic.
Koleksi yang akan dipamerkan sarat akan kehangatan dan romantisme yang dipadukan dengan detail ornament etnik Aceh.
Itulah koleksi para desainer Indonesian Fashion Chamber (IFC) yang akan tampil di kapal pesiar di Paris. (*)
Kenali Treatment Morpheus8, Perawatan Kecantikan Langganan Artis Untuk Kulit Awet Muda dan Sehat
KOMENTAR