4 Model Tas Transparan yang Sedang Hype di Kalangan Fashionista

By Annisa Suminar, Senin, 12 November 2018 | 14:46 WIB
4 Model Tas Transparan yang Sedang Hype di Kalangan Fashionista (styledumonde.com)

Stylo.ID - Tas transparan belakangan ini jadi tren terbaru semenjak debutnya di berbagai ajang fashion week di negara mode dunia.

Hal ini nampak jelas dari tampilan para fashionista di jalanan fashion week hingga beberapa label terkenal yang merilis koleksi tas transparan dalam berbagai model dan ukuran yang sudah dipamerkan di runway.

Dari situ lah tas transparan kini mulai menjadi incaran para pencinta fashion untuk mengikuti perkembangan tren yang ada.

Baca Juga : Tips Atasi Bosan Memilih Gaya Baju Sehari-Hari Menurut Alva Susilo

Jika sebelumnya micro bag banyak diminati, saat ini tren transparan menduduki tingkat pertama.

Yap, bukan fashion namanya jika tren tidak berubah dan terbilang unik.

Karena tren selalu bergeser, saat ini tas transparan juga sudah memiliki jenis yang berbeda-beda.

Nah, bagi Stylovers yang mengaku sebagai kolektor tas, lebih baik kamu bersiap-siap untuk mengoleksi tas transparan.

Karena kali ini Nisa Stylo akan memberikan inspirasi 4 model tas transparan yang sedang hype di kalangan fashionista dan kamu wajib punya.

1. 4 Model Tas Transparan yang Sedang Hype di Kalangan Fashionista - Tote Bag Transparan

4 Model Tas Transparan yang Sedang Hype di Kalangan Fashionista - Tote Bag Transparan (instagram.com/byfriday)

Semenjak kemunculannya di panggung runway ajang fashion week, model tas transparan yang cukup banyak keluar adalah tote bag.