Converse Merilis Sepatu Chuck Taylor Anti Air, Cocok Untuk Musim Hujan!

By Mreizghi Alvio Linchia, Selasa, 6 November 2018 | 11:53 WIB
Converse meluncurkan sepatu Chuck Taylor anti air yang cocok untuk musim hujan (elle.com)

Tampilan sepatu Chuck Taylor anti air, koleksi terbaru Mountain Club Converse (fastcompany.com)

Sepatu Chuck Taylor dari koleksi Mountain Club ini mengusung desain ala sepatu militer.

Sol terluar sepatu sneakers ini tebal dan kuat, mirip sepatu boots pada umumnya. Namun untuk bahan kain sepatunya tidak tebal, mirip seperti bahan yang kita temukan pada tas ransel.

Yap, bahan ini disebut Durable Weather Repellent (DWR) yang breathable namun mampu menangkal air.

Baca Juga : 5 Bahan Pakaian yang Tidak Mudah Kusut, Aman Banget Untuk Liburan!

Eits, belum selesai! Teknologi terbaru Converse yaitu lapisan Gore-Tex disematkan pada bagian dalam sepatu yang menjaga kaki kamu tetap kering.

Desain dari sepatu Chuck Taylor anti air ini didominasi warna putih polos, dengan beberapa tulisan yang di-bold seperti 'keep double laced to hold firmly', menjadikan tampilan sepatu ini sederhana tapi modis.

Detail sepatu Chuck Taylor Converse anti air (fastcompany.com)

Potongan sepatu ini kurang lebih setinggi mata kaki dengan bagian lidah sepatu yang sedikit lebih panjang, aman banget deh dipakai saat musim hujan!

Untuk harga, koleksi sepatu anti air ini dibanderol seharga $120-$150, kurang lebih setara dengan 2 juta rupiah.

Ketiga sepatu anti air dari koleksi Mountain Club ini akan mulai dijual pada 8 November 2018 di situs converse.com dan beberapa toko cabang pilihan.

Baca Juga : Arti dari 5 Istilah Fashion yang Populer, Fashionista Wajib Tahu!

Wah, kalau sepatu anti air Converse ini dijual di Indonesia, kira-kira kamu bakal beli nggak nih, Stylovers? (*)