Namun, RGP diklaim sebagai lensa kontak yang memiliki daya tembus oksigen paling tinggi diantara jenis lainnya dan diklaim baik untuk kesehatan mata.
Baca Juga : Rekomendasi Lipstik Warna Natural ala Lisa BLACKPINK di Bawah 50 Ribu Rupiah
Seringkali, dokter mata menyarankan jenis lensa kontak ini untuk beberapa kasus kelainan mata, misalnya penderita myop tinggi dan astigmat kornea tinggi.
#Kenali Jenis Lensa Kontak Sebelum Memakai, Pemula Wajib Tahu - HEMA
Jenis lensa kontak yang kedua adalah bahan HEMA atau Hydroxyethylmethacrylate.
Nah, jenis ini paling banyak ditemui saat ini, dengan ciri tekstur yang lembut dan lentur sehingga nyaman digunakan pemula.
Jenis lensa kontak inilah yang sering disebut sebagai softlens.
Baca Juga : Intip Serunya Kegiatan Influencer Indonesia Saat Berbelanja di Maroko
Softlens HEMA ini sering terasa kering, karena aliran oksigen pad mata tergantung pada kadar airnya.
Didukung pula sifat Hydrophilic (water loving), jenis lensa kontak ini mudah menyerap air mata apalagi jika kamu berada di ruangan ber-AC.
Nah, softlens atau lensa kontak ini tersedia dalam ukuran minus dan silinder, baik bening maupun berwarna.