Stylo.ID - Stylovers, tanpa kamu sadari penggunaan primer adalah hal yang sangat berpengaruh untuk hasil tampilan makeup yang maksimal.
Agar pulasan makeup kamu terlihat lebih glowing, baiknya kamu memulai aktivitas makeup dengan menggunakan primer terlebih dahulu.
Karena pada dasarnya, primer menjadi produk yang bisa kamu andalkan untuk mengisi pori-pori pada wajahmu.
Sehingga penggunaan primer bisa jadi base yang melapisi bagian kulit sebelum kamu menggunakan makeup.
Bukan hanya dari brand luar yang sudah terkenal, ternyata primer merek lokal nggak kalah berkulitas loh, untuk bisa kamu andalkan agar hasil makeup lebih maksimal.
Bukan hanya bagus, kamu juga bisa mendapatkan primer dari merek lokal tersebut dengan harga yang terjangkau banget.
Penasaran? Berikut 3 merek lokal yang hadirkan primer makeup dengan harga kurang dari 100 ribu rupiah yang sudah Dinda Stylo.ID rangkum untuk kamu.
# 1 Primer makeup merek lokal dengan harga murah - Emina
Kalau kamu beauty junkie yang cinta dengan merek lokal, tentu nggak asing dengan brand Emina yang kini semakin populer karena koleksi makeup murah dan berkualitas yang diluncurkannya.
Emina juga ternyata merilis primer makeup untuk para penggemarnya loh, Stylovers, yaitu Emina Pore Ranger yang dapat membantu menyamarkan pori dan garis halus pada wajah.
Bukan hanya itu, primer makeup lokal ini juga dapat menghilangkan minyak pada wajah dan membuat wajah menjadi lebih lembut dan halus.
Kamu bisa mendapatkannya dengan harga yang terjangkau dan cocok untuk milenial kaya kamu, yaitu hanya seharga 60 ribu rupiah saja.
Baca Juga : Belajar Makeup Sendiri Pakai 3 Rekomendasi Produk Lokal, Pemula Wajib Intip!
# 2 Primer makeup merek lokal dengan harga murah - Make Over
Make Over nampaknya juga nggak mau ketinggalan nih, sebagai merek lokal yang juga meluncurkan primer makeup yang bagus dan murah.
Salah satunya adalah Make Over Corrective Base Make Up yang bisa kamu dapatkan hanya dengan harga 87 ribu rupiah.
Primer makeup merek lokal ini dapat memberikan efek koreksi pada wajah, terutama untuk rona kulit yang kurang merata.
Tersedia dalam dua varian yaitu Greenish untuk kulit yang agak kemerahan dan Cyanite untuk memberi efek cerah pada kulit kusam yang cenderung gelap.
Bukan hanya koreksi, primer makeup lokal ini juga berfungsi untuk melembabkan dan mengandung antioksidan sehingga membuat foundation yang kamu pakai bertahan lebih lama dan membuat pulasan makeup tampak halus dan natural.
Baca Juga : Karya Defrico Audy di Ajang IMFW 2018 Bertajuk Aristokrat Hadirkan Kain Tradisional Jadi Busana Modest Mewah
# 3 Primer makeup merek lokal dengan harga murah - Pixy Make It Glow Primer
Dan, rekomendasi primer makeup merek lokal dengan harga murah selanjutnya adalah dari Pixy yang kini sedang populer di kalangan beauty junkie.
Yakni, Pixy Make It Glow Beauty Skin Primer SPF 35 PA++ yang bisa kamu gunakan untuk tahap pertama dalam penggunaan base makeup.
Penggunaan primer makeup merek lokal dengan harga 54 ribu rupiah ini berfungsi untuk menutup warna kulit yang tidak merata.
Pixy Make It Glow Primer ini juga dapat kamu andalkan untuk menyamarkan noda hitam dan gari halus pada wajahmu.
Sehingga dapat menghasilkan wajah yang tampak lebih cerah saat kamu menggunakan primer makeup merek lokal dari Pixy Make It Glow ini.
Baca Juga : Prediksi Tren Makeup 2019 dari Make Up Artist Arnold Pujopamungkas
Jadi, nggak harus mahal kamu juga bisa kan, membuat tampilan makeup kamu makin maksimal dengan primer makeup dari merek lokal yang bisa kamu dapatkan hanya dengan harga kurang dari 100 ribu rupiah?
Sudah siap coba yang mana nih, Stylovers? (*)