Tips Gunakan Foundation Agar Lebih Menyatu di Kulit dari Make Up Artist Ian Rush, Jangan Asal Pakai!

By Dinda Tiara Alfianti, Rabu, 26 September 2018 | 13:12 WIB
Tips menggunakan foundation agar menyatu dengan kulit (adorebeauty.com)

Karena makeup akan lebih menyatu di kulit saat kondisinya sehat dengan skincare yang kamu pakai.

"Pakai base makeup dulu, bisa moisturizer atau krim pelembap lainnya supaya pori-pori wajah tertutup," katanya.

Sebelum mengenakan foundation, kenali jenis kulit dan kenakan moisturizer ()

Baca Juga : Bergaya Tomboi Tapi Tetap Terkesan Manis dengan Fashion Item Cowok yang Bisa Dipakai Wanita 

3. Lakukan sedikit trik saat pakai foundation agar lebih menyatu di kulit

Kamu juga perlu melakukan sedikit trik nih, Stylovers, agar foundation yang kamu pakai lebih menyatu pada kulit wajahmu.

Seperti dengan membasahkan beauty blender yang kamu gunakan untuk meratakan foundation.

"Meratakan beauty blender yang dibasahin lebih bagus dibanding dengan yang kering, karena kalau kondisinya basah akan lebih mudah membuat foundation menyerap ke kulit," tutur Ian.

Tak hanya itu, sebelum pakai foundation, kamu juga harus memastikan base makeup yang kamu pakai kering dan menyerap pada kulitmu.

Pastikan base makeup kering sebelum menggunakan foundation agar menyerap di kulit (youtube.com)

"Saat pakai base makeup coba biarkan kering dulu, baru deh, pakai foundation biar hasilnya nggak cracky," saran Ian Rush.

Nah, jadi jangan sampai salah langkah lagi ya, Stylovers, agar hasil foundation yang kamu pakai lebih menyatu pada kulit wajahmu.

Baca Juga : DIY Masker Homemade Untuk Kulit Berminyak dari Bahan Alami 

Dan, hasil makeup kamu jadi lebih cantik maksimal deh.

Selamat mencoba! (*)