Rekomendasi Cream Eyeshadow Tahan Lama dengan Harga di Bawah 200 Ribu Rupiah

By Ristiani Theresa, Sabtu, 15 September 2018 | 12:18 WIB
Rekomendasi Cream Eyeshadow Tahan Lama dengan Harga di Bawah 200 Ribu Rupiah (stylecraze.com)

Stylo.ID - Eyeshadow merupakan salah satu aspek yang penting dalam merias bagian mata.

Seperti yang kita tau, ada beberapa jenis eyeshadow yang terdapat di pasaran.

Salah satunya adalah cream eyeshadow yang memiliki tekstur creamy, dan lebih pigmented.

Baca Juga : Tiru Gaya Colorful Cinta Laura dengan Referensi Fashion Item Terjangkau yuk!

Eyeshadow jenis cream ini memang lebih unggul daripada jenis eyeshadow bubuk.

Pasalnya eyeshadow berbentuk bubuk dikenal sering menggumpal terutama pada bagian kelopak mata yang berkerut, sering jatuh mengotori pipi, serta sulit diaplikasikan.

Hal-hal seperti ini tentunya membuat tampilan makeupmu menjadi tidak menarik kan?

Baca Juga : Pilihan Model Sepatu yang Cocok Dipakai Bersama Kebaya, Biar Makin Anggun!

So, buat kalian yang ingin tampil tanpa harus touch up berulang-ulang, Clara Stylo.ID bakal memberikan rekomendasi cream eyeshadow yang tahan lama tanpa retak.

1. e.l.f Essential Cream Eyeshadow

e.l.f Essential Cream Eyeshadow (tokopedia.com)

Harga: 80 ribu rupiah

Produk cream eyeshadow dari e.l.f ini memiliki pigmentasi yang tinggi, sehingga cukup sekali pulas warnanya langsung terlihat nyata.

Baca Juga : 4 Model Jaket Untuk Tampil Stylish di Musim Gugur dengan Harga di Bawah 500 Ribu Rupiah

Selain itu, produk Essential Cream Eyeshadow tersebut juga memiliki tekstur creamy yang memuat produk ini semakin mudah untuk diaplikasikan.

Nah, paling penting lagi nih Stylovers, produk ini diklaim waterproof dan smudgeproof.

2. Maybelline Eye Studio Color Tattoo 24 Hr Eyeshadow

Maybelline Eye Studio Color Tattoo 24 Hr Eyeshadow (ebay.com.au)

Harga: 90-140 ribu rupiah

Baca Juga : 3 Tips yang Ampuh Menyamarkan Betis Besar Agar Terlihat Ramping

Selanjutnya adalah produk cream eyeshadow dari Maybelline.

Yap! Eye Studio Color Tattoo 24 Hr Eyeshadow merupakan terobosan baru dari Maybelline dengan ink-technology, yang menghasilkan pigmented color dan dapat menyatu dengan sempurna pada kelopak mata.

Selain itu, produk cream eyeshadow yang satu ini juga diklaim dapat bertahan hingga 24 jam.

Tekstur gel-nya yang halus juga memudahkan pemakaiannya saat diratakan dengan jari maupun kuas.

Baca Juga : Fresh Look ala Cinta Laura dengan Mix and Match Outfit Fashion Warna Kuning Harga Terjangkau

3. The ONE Colour Impact Cream Eye Shadow

The ONE Colour Impact Cream Eye Shadow (ruxandra-beauty-review.blogspot.com)

Harga: 159 ribu rupiah

Produk eyeshadow cream dengan 8 pilihan warna ini memiliki tekstur soft mousse saat disentuh, tapi bukan creamy basah ya.

Nah, selain itu hasilnya juga kering dan shimmery alias terlihat efek blink.

Eitss jangan khawatir, produk The ONE Colour Impact Cream Eye Shadow ini juga diklaim dapat bertahan lama di atas 12 jam, serta tidak menggumpal dan tidak luntur.

Baca Juga : Contek Gaya Feminin Ify Alyssa dengan Pilihan Button Skirt Harga Terjangkau yuk!

4. Giordani Gold Luminous Cream Eye Shadow

Giordani Gold Luminous Cream Eye Shadow (tokopedia.com)

Harga: 199 ribu rupiah

Produk eyeshadow cream selanjutnya adalah Giordani Gold Luminous Cream Eye Shadow yang terdiri dari 5 pilihan warna.

Nah, eyeshadow cream ini diklaim tahan lebih lama, dalam warna-warna cantik yang berkilau.

Baca Juga : Brand Skincare Lokal Haple Luncurkan Micellar Water yang Cocok Untuk Semua Jenis Kulit!

Selain itu produk Giordani Gold Luminous Cream Eye Shadow ini memiliki tekstur yang halus dan tidak retak saat diaplikasikan.(*)