Zara Keluarkan Koleksi Chain Print yang Diprediksi Akan Jadi Tren Fashion di Pertengahan Tahun 2018

By Annisa Suminar, Senin, 3 September 2018 | 12:49 WIB
Zara Keluarkan Koleksi Chain Print yang Diprediksi Akan Jadi Tren Fashion di Pertengahan Tahun 2018 (Zara.com)

Stylo.ID - Beberapa tahun belakangan ini fashion item motif kembali menjadi tren fashion yang diterima dengan baik oleh para pencinta fashion.

Sebut saja koleksi animal print yang berhasil menjadi motif paling diminati sehingga beberapa brand ternama mengeluarkan koleksi tersebut.

Seperti H&M, Stradivarius, Bershka dan juga Mango.

Seakan ingin menggeser animal print di dunia fashion, kini motif terbaru hadir sebagai angin segar untuk menghiasi penampilan kamu.

BACA JUGA: Luxcrime Akan Rilis Lip Produk Terbarunya Pertengahan September Ini, Penasaran?

Yap, motif tersebut adalah chain print atau motif rantai.

Chain print diprediksi akan menjadi trend terbaru 2018 di dunia fashion yang mampu memanjakan para pencinta fashion agar tampil lebih stylish.

Jika dalam dunia fashion rantai hanya bisa ditemukan sebagai detail dan juga aksesori, kini rantai hadir dalam motif.

Salah satu brand yang mulai mengeluarkan chain motif ini adalah Zara.

BACA JUGA: Hadirkan Lee Sung Kyung ke Indonesia, Laneige Luncurkan Lini Skincare Terbaru

Salah satu brand dari Spanyol ini mengeluarkan koleksi terbarunya yang dihiasi dengan berbagai chain print.

Inilah beberapa koleksi chain print terbaru dari Zara yang telah Nisa Stylo.ID rangkum untuk kamu.

#1. Bomber jaket

Bomber jaket koleksi Zara dengan motif chain print (zara.com)

Salah satu koleksi chain print dari zara adalah Chain print Bomber Jacket.

Nggak melulu polos, jaket bomber dengan motif juga bisa membuat tampilan kamu terlihat semakin stylish.

Dengan warna dasar putih dan chain print berwarna gold menjadi perpaduan yang apik untuk menciptakan tampilan yang chic.

Bomber jaket ini dibanderol dengan harga 699 ribu rupiah.

BACA JUGA: Gaya Rambut Isyana Sarasvasti Jelang Tampil di Closing Ceremony Asian Games 2018, Cantik dan Mudah Kamu Tiru!

#2. Shirt Dress

Shirt Dress dari Zara dengan motif chain print (zara.com)

Selanjutnya adalah chaint print yang diaplikasikan pada shirt dress fashion item yang kini menjadi incaran pencinta fashion.

Chain print Shirt Dress ini memiliki lengan panjang degan kerah dan kancing pada bagian depannya yang dihiasi dengan aksen belt.

Serta warna dasar merah dan warna gold pada chain print menciptakan kesan glamour pada dress ini.

Dress ini diberi harga 999.900 rupiah.

BACA JUGA: Inspirasi Gaya ala Indah Nada Puspita Saat Nonton Closing Ceremony Asian Games 2018 yang Cocok Kamu Tiru!

#3. Pleated Skirt

Pleated Skirt dari Zara dengan motif chain print (Zara.com)

Beralih pada bagian bawahan, Zara juga mengeluarkan koleksi terbarunya bernama Asymmetric Pleated Skirt.

Sesuai dengan namanya, rok ini dibuat dengan material pleated bermotifkan rantai dan memiliki potongan asimetris.

Rok ini bisa kamu gunakan untuk mendapatkan tampilan feminin namun tetap modis.

Fashion item yang satu ini dibanderol dengan harga 999.900 rupiah.

BACA JUGA: Datang Ke Indonesia, Lee Sung Kyung Bocorkan Rahasia Kulit Glowingnya

#4. Blouse

Blouse dari Zara dengan motif chain print (zara.com)

Untuk kamu yang gemar tampil menggunakan blus, Zara juga mengaplikasikan chain print pada blus.

Memiliki kerah serta potongan v-neck membuat blus ini cocok dipakai untuk bekerja atau sekedar pergi meeting.

Kamu bisa membeli blus ini dengan harga 599.900 rupiah.

BACA JUGA: Kolaborasi Terbaru Vans x Disney Hadirkan Tema Mickey Mouse pada Koleksi Sneakers dan T-shirt, Bikin Nostalgia!

5. Top

Chain Print Top dari Zara (zara.com)

Selain blus, terdapat juga Chain Print Top yang jadi salah satu koleksi terbaru dari Zara.

Atasan ini memiliki lengan panjang dan round neckline serta terdapat kancing pada kerah bagian belakangnya.

Untuk atasan yang satu ini diberi harga 599.900 rupiah.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi BB Cushion Lokal Murah di Bawah 200 Ribu Rupiah yang Cocok Kamu Coba

Bagaimana Stylovers, akan jadi tren motif terbaru, nih, sepertinya. (*)