4 Tips Mengaplikasikan Concealer dengan Tepat Agar Tahan Seharian Penuh

By Justina Nur Landhiani, Jumat, 17 Agustus 2018 | 15:20 WIB
Tips memakai concealer (emirateswoman.com)

Stylo.ID - Sekarang ini memang sedang tren makeup flawless.

Oleh karena itu, kita butuh 1 alat makeup, yaitu concealer.

Concealer ini bisa membuat warna wajahmu menjadi sama, menyembunyikan noda wajah, dan warna merah di wajah.

Namun, untuk membuat concealer tetap bertahan seharian, sepertinya terlalu susah ya.

Apalagi untuk wajah berminyak, pasti bisa banget bikin riasan jadi cakey.

(BACA JUGA: Ivan Gunawan Luncurkan Seri Kedua Scarf Rancangan Gadis Difabel Windi Setyoningsih)

Namun kamu jangan khawatir, inilah cara membantu concealermu tetap bertahan.

1. Less is more

Jangan percaya mitos, bahwa semakin banyak concealer yang kamu terapkan, akan semakin baik kamu menutupi kekurangan wajahmu.

Namun hal ini malah berdampak sebaliknya loh.

Aplikasikan concealer dengan jari manis (captured popsugar.com)

Concealermu akan terlihat sangat cakey seperti kering dan retak di wajah.