Stylo.ID – Tren clay mask sebagai produk skin care Korea rupanya masih populer di tengah masyarakat Indonesia.
Pasalnya, clay mask diyakini untuk mengatasi masalah kulit berjerawat dan berminyak.
Clay mask juga digadang-gadang mampu mengangkat komedo hingga mengecilkan pori-pori kulit wajah.
Sehingga masker ini cocok banget buat tipe kulit wajah kebanyakan orang Indonesia.
( BACA JUGA :5 Rekomendasi Tas Lokal Berkualitas dengan Harga di Bawah 250 Ribu Rupiah, Bikin Tampilan Kamu Makin Stylish!)
Oleh karena itu, Stylo.ID akan memberi referensi clay mask dari Korea yang mampu membantu mengontrol minyak.
Tenang aja, Stylovers! Harganya sudah disesuaikan dengan kantong kok.
Diantaranya ada 5 produk clay mask Korea dengan harga 100 ribuan rupiah di bawah ini :
( BACA JUGA :Crocs Tutup Semua Pabrik, Ini Kabar Terbarunya Sekarang)
1. Innisfree – Super Vulcanic Pore Clay Mask
Dibanderol dengan 190 ribu rupiah, clay mask dari Innisfree ini memiliki kandungan kapsul volkanik clay dari Jeju.
Efektif mengontrol minyak dan membersihkan kulit secara keseluruhan.
2. The Face Shop – Jeju Vulcanic Lava Peel Off Clay Nose Mask
Skin care dari The Face Shop mampu mengangkat komedo membandel yang bersarang di wajah.
Dengan harga 115 ribu rupiah, wajah bersih secara keseluruhan pun bisa kalian dapatkan.
( BACA JUGA :Kenakan Jumpsuit Etnik ala Adinda Azani Untuk Sambut Hari Kemerdekaan dengan Pilihan Harga di Bawah 500 Ribu Rupiah)
3. Nature Republic – Real Nature Clay Mask
Clay mask dengan 3 varian ini bisa kamu pilih sesuai dengan tipe kulitmu.
Dibanderol dengan harga 109 ribu rupiah, kalian bisa merasakan sensasi kulit wajah yang bersih dan lembap.
Nah, itulah 3 macam clay mask korea yang bisa dijadikan pilihan untuk merawat kulit wajah.
Penampilan pun akan semakin fresh dengan wajah bersih bebas minyak dan jerawat. (*)