3 Langkah Mudah Tampil Stunning dengan Double Dutch French Braids Hairstyle

By Rizky Herina P, Sabtu, 11 Agustus 2018 | 17:33 WIB
3 Langkah Mudah Tampil Stunning dengan Double Dutch French Braids Hairstyle (Vogue)

Stylo.ID – Tak hanya style fashion, bagian rambut pun tak kalah penting untuk diperhatikan.

Gaya rambut mampu menunjang Stylovers untuk tampil lebih stunning.

Bergaya gayanya akan memberi kesan tersendiri bagi sebuah penampilan secara keseluruhan.

Nah, yang kali ini ingin dibahas oleh Stylo.ID adalah tren rambut kepang atau yang lebih dikenal dengan braids hairstyle.

(BACA JUGA: Buat Riasan Cat Eye ala Vanessa Hudgens dengan Produk Eyeliner Pen Lokal di Bawah 100 Ribu Rupiah)

Beragamnya model braids hairstyle, jenis double dutch french braids tak kalah mencuri perhatian loh.

Deretan supermodel Hollywood ini pun tampil stunning dengan gaya rambut kepang ini.

Di antaranya ada Bella Hadid yang memadukannya dengan bodysuit hitam, Karlie Kloss dan Hailey Baldwin dengan busana merahnya.

Supermodel Hollywood yang tampil stunning dengan gaya rambut kepang (Pinterest)

(BACA JUGA: Memahami Kisah Penenun dengan Mengenal Tenun Torajamelo di Asian Textiles Exhibition)

Buat Stylelovers yang ingin meniru double dutch french braids hairstyle, Stylo.ID akan memberi tutorialnya nih.

Dilansir dari dari Popsugar, kepoin yuk 3 langkah mudah membentuk double dutch french braids yang diperagakan oleh seorang stylist bernama Sarah Potempa berikut!

1. Langkah 1

Belah tengah rambut menjadi dua bagian (popsugar)

Belah tengah rambut menjadi dua bagian menggunakan sisir yang memiliki ujung runcing.

Rapikan dengan mempertegas belahannya agar lebih mudah untuk dikepang nantinya.

(BACA JUGA: Suka Tampil Natural, 5 Rekomendasi Lipstik Nude Brand Lokal di Bawah 100 Ribu Rupiah Ini Bisa Kamu Coba)

2. Langkah 2

Ambil sebagian kecil ujung rambut dan mulai kepang (popsugar)

Mulai ambil sebagian kecil ujung rambut dan mulai kepang.

Coba aplikasi gel rambut atau mousse untuk mempermudah kalian mengepang rambut.

3. Langkah 3

Lanjutkan mengepang hingga sampai ke pangkal rambut (popsugar)

Lanjutkan mengepang hingga sampai ke pangkal rambut.

Gunakan karet rambut sewarna dengan rambut untuk mengikatnya agar tidak kepangan tidak terbongkar.

Walaaa…. Double dutch french hairstyle pun siap menemani penampilan Stylelovers.

Jadi deh! (Popsugar)

(BACA JUGA: Lulu Elhasbu, Influencer yang Awalnya Ngerasa Asing Berhijab)

Gampang banget kan, Stylovers? (*)