“Meskipun sertifikasi halal menjadi suatu yang baru bagi Innisfree, namun pengguna setia yang sudah menggunakan produk-produk Innisfree tak perlu khawatir. Produk-produk Innisfree sebelumnya sudah terdaftar dalam BPOM dan memiliki izin edar, sertifikasi halal yang diperoleh akan melengkapi kenyamanan pengguna dan memastikan status halal tanpa meminimalisir efektivitas produk,” lanjut Vera.
Kini hadir dengan logo halal, produk Innisfree semakin cocok digunakan oleh seluruh konsumen, terutama bagi yang memperhatikan aspek kehalalan dalam memilih produk perawatan kulit.
Seluruh produk Innisfree kini tersedia di gerai Sociolla dan platform online Innisfree.
Bagaimana pendapat kamu, Stylovers? Tentunya jadi bisa merasa lebih aman dan tenang jika menggunakan produk perawatan kulit yang sudah memiliki sertifikat halal, kan? (*)
Baca Juga: Battle Juice Moisturizer yang Melembapkan dengan Bahan Alami, MS Glow VS Innisfree