Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum bagaimana cara menghilangkan bau kaki setelah pakai sepatu?
Setelah pakai sepatu, Stylovers mungkin mengalami adanya bau kaki yang kurang sedap.
Munculnya bau kaki ini bisa disebabkan oleh banyak hal, mulai dari pemilihan alas kaki hingga kurangnya perawatan pada kaki.
Dilansir dari halodoc.com, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bau kaki.
Yuk, simak bagaimana cara menghilangkan bau kaki setelah pakai sepatu berikut ini!
1. Rutin membersihkan kaki
Cuci kaki dengan sabun dan scrub setiap hari.
Sehabis cuci kaki, keringkan kaki sepenuhnya hingga di sela-sela jari kaki agar tidak lembap dan menyebabkan bakteri tumbuh.
Bersihkan kuku kaki dari kotoran dan sel kulit mati menggunakan alat penggosok kaki tiap seminggu sekali.
2. Rendaman air garam
Baca Juga: Penyebab Air Kencing Bau Menyengat, Awas Gejala Penyakit Serius!
Garam dapat mengurangi kelembapan pada kaki serta melawan bakteri penyebab bau kaki.