Kenali Perbedaan Body Mist, Body Spray, dan Cologne, Jangan Salah Pilih!

By Stylo Writer, Selasa, 17 September 2024 | 08:00 WIB
(ilustrasi) perempuan pakai body spray (freepik)

 

Stylo Indonesia - Saat memilih pewangi tubuh, banyak dari kita bingung membedakan antara body mist, body spray, dan cologne.

Jenis pewangi body mist, body spray, dan cologne ini memang memiliki tujuan yang sama, yaitu memberikan aroma segar untuk tubuh.

Tapi, body mist, body spray, dan cologne sebenarnya berbeda dalam beberapa aspek seperti komposisi, ketahanan aroma, hingga fungsi utamanya.

Yuk, simak penjelasan lengkapnya agar kamu tidak salah pilih!

Baca Juga: Sudah Pakai Body Mist Mahal Tetap Enggak Awet? Ternyata Ini Step yang Harus Dilakukan

1. Body Mist

Body mist adalah pewangi yang paling ringan di antara ketiganya.

Body mist mengandung kadar air dan alkohol yang lebih tinggi dibandingkan minyak esensial, membuat aromanya terasa lembut dan segar.

Pewangi ini cocok digunakan setelah mandi untuk memberikan efek segar seharian.

Namun, karena formulanya ringan, aroma body mist tidak bertahan lama, biasanya hanya sekitar 2-3 jam, sehingga kamu perlu mengaplikasikannya beberapa kali dalam sehari.

Kelebihan Body Mist:

- Aroma ringan dan menyegarkan- Cocok untuk digunakan sehari-hari dan dalam jumlah banyak- Harga lebih terjangkau dibandingkan parfum