Cara Tepat Menggunakan Benzoyl Peroxide untuk Mengobati Jerawat, Ga Bakal Iritasi!

By Marsha Ayu, Selasa, 20 Agustus 2024 | 15:40 WIB
Simak tata cara mengobati jerawat menggunakan benzoyl peroxide! (freepik.com)

Stylo Indonesia - Mengobati jerawat menggunakan benzoyl peroxide sudah menjadi hal yang umum diketahui.

Di antara banyaknya kandungan skincare, benzoyl peroxide telah terbukti ampuh dalam mengatasi jerawat.

Benzoyl peroxide dapat membunuh bakteri penyebab jerawat, sekaligus mengangkat sel kulit mati yang menyumbat pori-pori.

Tak hanya dapat digunakan mengobati jerawat di wajah, benzoyl peroxide juga ampuh mengusir jerawat pada area tubuh lainnya, seperti punggung.

Itulah mengapa, benzoyl peroxide bisa ditemukan pada produk skincare dan juga bodycare.

Penggunaan benzoyl peroxide dalam mengobati jerawat, harus dilakukan dengan tepat agar tidak menimbulkan efek samping negatif pada kulit.

Jika digunakan secara sembarangan, kandungan tersebut dapat membuat kulit menjadi kering, kemerahan, gatal, hingga iritasi!

Oleh karena itu, kali ini Stylo Indonesia akan berikan tips penggunaan benzoyl peroxide dengan tepat.

Simak informasinya di bawah ini, yuk!

Baca Juga: Ajaib Cuma Pakai Dua Bahan Rumahan Ini, Jerawat Hidung Hilang Seketika

Cara Menggunakan Benzoyl Peroxide

Hal pertama yang harus Stylovers perhatikan adalah jenis jerawat yang ingin diobati menggunakan benzoyl peroxide.