Stylovers bisa memilih warna nude yang agak kecokelatan untuk memberikan warna pada bibir
namun tetap terkesan natural.
3. Soft pink
Warna lipstik yang satu ini pas banget buat Stylovers yang pengin tampil lebih feminin namun tetap terlihat natural.
Biar makin fresh, Stylovers bisa tambahkan lip tint/lipstik warna fuchsia di bagian tengah bibir layaknya ombre lips, nih!
4. Mauve
Warna lipstik yang satu ini akan memberikan kesan tampilan yang fresh dan juga feminin.
Warna mauve yang tepat biasanya akan terlihat seperti warna bibir asli tapi terkesan lebih sehat alias MLBB (My Lips But Better)!
Kalau udah digunakan, warna ini akan terlihat cantik banget, manis, dan natural!
5. Lip tint merah
Biar tampilan Stylovers kian fresh, Stylovers bisa menggunakan produk lip tint dengan warna merah.
Eits, jangan takut dulu! Aplikasikan lip tint dengan teknik ombre biar kelihatan natural, ya!
Penggunaan lip tint akan memberikan kesan yang lebih segar namun tetap enggak berlebihan!
(*)