Mertua Tepuk Tangan Pas Tau Rambut Jadi Bebas Kutu, Cuma Pakai Masker Santan!

By Stylo Writer, Sabtu, 10 Agustus 2024 | 07:00 WIB
Mertua Tepuk Tangan Pas Tau Rambut Jadi Bebas Kutu, Cuma Pakai Masker Santan! (Freepik.com)
 

Stylo Indonesia - Masker rambut dari santan merupakan salah satu bahan alami yang bisa bermanfaat untuk kesehatan rambut.

Santan dipercaya sebagai haircare yang bagus, salah satunya adalah perawatan makser rambut santan.

Sebelum pergi ke salon, ada baiknya kamu memanfaatkan masker santan sebagai perawatan rambutmu.

Santan memiliki kandungan zat gizi seperti protein, lemak, karbohidrat, hingga asam laurat yang memberikan manfaat berikut untuk kesehatan rambut.

Simak rangkuman hellosehat.com:

Santan kelapa (chowhound.com/)

1. Berpotensi mengatasi kutu rambut

Kutu rambut adalah serangga yang hidup di kulit kepala manusia dan bertahan hidup dengan mengisap darah, sehingga menimbulkan gatal.

Sebuah studi dalam Philippine Journal of Basic Research mengungkapkan bahwa santan berpotensi menjadi obat kutu rambut karena bisa membunuh kutu rambut di kepala. 

Sayangnya, efek ini hanya berlangsung sementara sehingga kurang efektif dibandingkan dengan sampo antikutu di pasaran. 

Selain itu, peneliti mengungkapkan bahwa masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui manfaat untuk membasmi kutu rambut. 

2. Melindungi rambut dari kerusakan

Rambut rusak dapat terjadi karena berbagai hal, seperti paparan sinar matahari hingga penggunaan cat rambut secara berulang.

Santan memiliki kandungan asam laurik (lauric acid) yang diketahui mampu melindungi rambut dari kerusakan.