Stylo Indonesia - Munculnya biduran pada kulit kita biasanya disebabkan oleh beberapa faktor, Stylovers.
Mulai dari alergi makanan atau minuman tertentu, adanya infeksi di kulit, faktor cuaca, hingga tingkat stres.
Rasa gatal dan bentol yang cukup lebar di area tertentu pada tubuh membuat biduran terasa tak mengenakan ketika kambuh.
Apakah kamu pernah mengalami biduran, Stylovers.
Duh, pasti rasanya enggak nyaman, ya, Stylovers, jika harus berhadapan dengan biduran saat beraktivitas.
Sebenarnya, apakah biduran bisa sembuh dengan sendirinya?
Ternyata bisa, Stylovers! Biduran bisa sembuh dengan sendirinya.
Apalagi jika penyebabnya bersifat sementara pada tubuh kita.
Contohnya seperti alergi terhadap zat atau makanan tertentu, paparan suhu dan cuaca yang ekstrim, hingga gigitan dari hewan seperti serangga.
Pada beberapa kasus yang terjadi, biduran akut bisa berlangsung selama beberapa jam hingga hitungan hari.
Lalu bisa menghilang tanpa memerlukan perawatan khusus setelah pemicunya dihilangkan.
Akan tetapi, pada kasus tertentu, biduran bisa saja berlangsung lebih lama.