Penyebab Flat Shoes Bau Kaki, Ternyata Ini Gara-garanya, Cek deh!

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 9 Agustus 2024 | 11:32 WIB
Ilustrasi flat shoes (pinterest.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, menggunakan sepatu seharian bisa saja menimbulkan bau tak sedap pada kaki.

Biasanya umum terjadi kalau sepatu yang dipakai adalah sepatu yang menutupi semua area kaki.

Misalnya sepatu olahraga atau sepatu pantofel, nih.

Namun, pernah kah kamu mengalami bau tak sedap pada kaki ketika menggunakan sepatu datar atau flat shoes?

Nah, ternyata, menggunakan flat shoes juga bisa timbul masalah bau kaki, Stylovers.

Kira-kira apa saja ya, yang menyebabkan bau kaki tak sedap ketika pakai flat shoes?

Simak penjelasan berikut ini, yuk!

Mudah berkeringat

Jika kaki kamu mudah berkeringat, terutama saat memakai sepatu yang tidak menyerap kelembapan dengan baik, ini dapat menyebabkan bau kaki.

Sepatu yang tak bersih

Sepatu yang jarang dibersihkan bisa menumpuk kotoran, keringat, dan bakteri, yang berkontribusi pada bau tidak sedap.

Bahan sepatu