Cara Menghilangkan Noda Cat pada Baju, Jangan Pakai Deterjen!

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 30 Juli 2024 | 14:00 WIB
Ilustrasi noda cat pada baju. (Freepik)

Gosok lembut noda menggunakan sikat gigi bekas atau kain bersih.

Setelah itu, bilas menggunakan air dingin.

3. Gunakan alkohol atau aseton

Sebelum mengoleskan alkohol atau aseton, coba di bagian kecil pakaian terlebih dahulu untuk memastikan bahan ini tidak merusak kain.

Tuangkan sedikit alkohol atau aseton pada kapas, kemudian usapkan pada noda.

Hindari menuangkan terlalu banyak alkohol atau aseton hingga basah.

Gosok lembut lalu bilas menggunakan air dingin.

4. Pakai cuka dan soda kue

Campurkan cuka putih dan soda kue sampai membentuk tekstur pasta.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda di Celana Putih, Bisa Pakai Bahan Dapur Ini!

Oleskan pada noda lalu diamkan selama 15 sampai 30 menit.

Gosok lembut menggunakan sikat atau kain bersih.