Stylo Indonesia - Stylovers, mencari rekomendasi deodorant lokal?
Memakai deodoran penting untuk mencegah ketiak basah dan bau keringat.
Deretan deodoran lokal ini bisa menjadi alternatif yang mudah didapatkan dan harganya terjangkau.
Rekomendasi deodoran dari brand lokal kali ini bisa didapatkan dengan harga mulai Rp 20 ribuan aja.
Yuk, intip ada apa saja rekomendasi deodorant lokal berikut ini!
1. Wardah Roll On For Her Anti-Perspirant Deodorant
Merupakan roll-on anti-perspirant yang membantu mengurangi keringat berlebih.
Dengan formulasi optimal untuk membantu mengurangi bau badan akibat bakteri.
Mengandung allantoin yang membantu menyejukkan kulit yang kemerahan karena iritasi ringan.
Wardah Roll On For Her Anti-Perspirant Deodorant bisa didapatkan dengan harga Rp 25.000 untuk kemasan ukuran 60 ml.
Baca Juga: Koleksi Parfum Lokal Ini Punya Aroma yang Terinspirasi dari 6 Destinasi Ikonik Dunia
2. Noera 3 in 1 Body Spray
Merupakan spray yang bisa digunakan untuk sekaligus mengatasi bau badan, bau ketiak, dan bau kaki.
Tidak membuat ketiak hitam dan baju kuning.
Aman untuk ibu hamil dan ibu menyusui.
Noera 3 in 1 Body Spray bisa didapatkan dengan harga Rp 40.000 untuk kemasan botol spray ukuran 60 ml.
3. Aquila Herb Power Natural Deodorant
Merupakan deodoran untuk mengatasi keringat berlebih dan bau ketiak.
Dengan kandungan thyme, kunyit, sereh wangi, dan chamomile.
Dapat digunakan ketika aktivitas berat.
Aquila Herb Power Natural Deodorant bisa didapatkan dengan harga Rp 80.000.
Baca Juga: Rekomendasi Brand Jeans Lokal untuk Wanita, Ada yang Big Size Juga!
4. Skintegrity Natural Gentle Deodorant Spray Floral
Merupakan deodoran alami yang formulanya dengan pH seimbang.
Untuk melindungi dari bau badan dari gaya hidup aktif dengan wangi bunga.
Bebas dari kandungan paraben, cruelty-free, dan aman untuk ibu hamil.
Skintegrity Natural Gentle Deodorant Spray Floral bisa didapatkan dengan harga Rp 110.000 untuk kemasan botol spray ukuran 50 ml.
Nah, itu dia Stylovers rekomendasi deodorant lokal yang bisa jadi pilihan.
Mana yang jadi pilihanmu nih, Stylovers? (*)
Baca Juga: 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal Ampuh Mencerahkan Kulit Tanpa Bikin Iritasi