Mungil Buat Miror Selfie, Shandy Aulia Pamerkan Kemewahan Kenakan Tas Mini Ratusan Juta

By Annisa Suminar, Senin, 8 Juli 2024 | 15:16 WIB
Mungil Buat Miror Selfie, Shandy Aulia Pamerkan Kemewahan Kenakan Tas Mini Ratusan Juta (instagram/shandyaulia)

Stylo Indonesia - OOTD miror selfie, Shandy Aulia pamer kemewahan kenakan tas mungil branded mewah, berapa harganya?

Berbicara soal Shandy Aulia memang tak ada habisnya, ya, Stylovers!

Terutama jika membahas soal penampilannya, nih!

Ia dikenal sebagai salah satu artis yang selalu tampil modis dengan gaya seksi dan juga femininnya.

Dan yang tak boleh ketinggalan dalam setiap outfitnya adalah barang mewah untuk menunjang setiap penampilannya.

Seperti pada foto satu ini yang dibagikan di Instagramnya pada Senin (01/07) lalu.

Dalam foto tersebut SHandy Aulia tampak mengunggah mirror selfienya dengan sang anak.

Saat itu, keduanya tampak kompak mengguanakan dress berwarna putih.

Janda 1 anak ini menggunakan shirt dress berwarna putih dengan potongan yang minim sehingga memancarkan sedikit aura seksinya.

Tak bermain banyak pada fashion item. kala itu Shandy Aulia memilih alas kaki model flatshoes yang feminin.

Menariknya, ia juga melengkapi penampilannya dengan barang mewah, nih!

Barang mewah tersebut berupa tas model sling bag berukuran mini dengan warna abu-abu.

Baca Juga: Aduhai Seksinya Shandy Aulia Pakai Bikini Saat Main di Pantai Bersama Anak

Shandy Aulia (instagram/shandyaulia)

Menurut penelusuran Stylo Indonesia, tas tersebut bukanlah sembarang tas, nih!

Diketahui tas mungil milik Shandy Aulia ini merupakan keluaran dari rumah mode Chanel.

Harga tas Chanel yang dipakai Shandy Aulia (bagista)

Dengan nama koleksi Chanel Small Kelly Re-Edition, tas ini diperkirakan dijual dengan harga mencapai Rp117 juta.

Wah, ternyata tas mungil ini harganya nggak main-main, ya, Stylovers!

(*)