Cara Membuat Wajah Glowing dengan Air Mawar Alami, Auto Kinclong

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 5 Juli 2024 | 14:10 WIB
Ilustrasi menggunakan air mawar untuk perawatan wajah (dok. Stylo Indonesia)

Basahi kapas dengan air mawar dan usapkan ke seluruh wajah secara merata.

Biarkan air mawar mengering di wajah kamu sebelum melanjutkan dengan rutinitas perawatan kulit lainnya seperti pelembap.

Campuran scrub wajah

Untuk membuat scrub wajah dengan air mawar bisa membantu mengangkat sel kulit mati dan memberikan kulit yang lebih cerah.

Baca Juga: Air Mawar Dipakai Sebelum atau Sesudah Cuci Muka, Apa Manfaatnya?

Cara membuatnya, campurkan satu sendok makan gula dengan dua sendok makan air mawar.

Gosokkan campuran tersebut ke wajah dengan gerakan melingkar selama beberapa menit.

Bilas wajah dengan air hangat dan keringkan dengan lembut.

Kompres area mata

Kebaikan air mawar bisa untuk membantu mengurangi bengkak di sekitar mata dapat membuat wajah kamu terlihat lebih segar dan glowing.

Cara pakainya yaitu dengan membasahi dua kapas dengan air mawar dingin.

Lalu, tempelkan kapas tersebut pada mata tertutup selama 10-15 menit.