Berdasarkan tingkat kenyamanan
Keputusan untuk mencukur atau mencabut rambut ketiak sebaiknya didasarkan pada kenyamanan dan kesiapan individu.
Beberapa remaja mungkin merasa tidak nyaman dengan rambut ketiak dan memilih untuk menghilangkannya.
Baca Juga: Deodoran Ketiak Sensitif Ternyata Ada Kandungan yang Perlu Kamu Tahu
Bisa saja remaja yang lain mungkin merasa tidak masalah untuk membiarkan rambut ketiaknya tumbuh.
Kesehatan kulit
Penting untuk memastikan bahwa kulit ketiak dalam kondisi sehat sebelum mencukur atau mencabut rambut.
Jika kamu sedang mengalami luka, iritasi, atau infeksi kulit sebaiknya diobati terlebih dahulu.
Berdasarkan arahan orang tua
Bagi anak-anak dan remaja, penting untuk mendiskusikan keputusan ini dengan orang tua atau wali.
Mereka bisa memberikan panduan dan membantu memastikan bahwa teknik yang digunakan aman dan sesuai.
Itulah kiat-kiat yang bisa kamu perhatikan jika ingin memulai menghilangkan rambut di ketiak.
Jangan lupa untuk selalu mempersiapkan diri dengan menggunakan alat dan produk yang bersih dan steril, untuk mencegah terjadinya luka atau iritasi setelah menghilangkan rambut ketiak.
Baca Juga: Skincare Penghilang Bau Ketiak Asem, Kulit Langsung Glowing Bebas Bau
(*)