Pemutih Pantat yang Cepat dan Murah, Berbahan Alami Langsung Kinclong

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 19 Juni 2024 | 17:10 WIB
Ilustrasi pemutih bokong (StretchHeal)

Stylo Indonesia - Untuk memutihkan area kulit, biasanya kita membutuhkan rangkaian perawatan yang tepat.

Hal ini lantaran setiap area kulit tubuh kita memiliki tingkat ketebalan dan sensitivitas yang berbeda.

Maka dari itu, bahan dan produk yang digunakan pun juga harus disesuaikan.

Untuk memutihkan area pantat, kamu bisa menggunakan bahan alami, loh.

Area pantat yang biasanya menggelap ini bisa kamu gunakan pemutih dari bahan alami yang bisa mencerahkan kulit.

Seperti apa rekomendasi bahan racikan pemutih pantat dari bahan alami yang bisa kamu coba di rumah?

Simak yuk, tips selengkapnya merawat pantat supaya lebih putih berikut ini.

Gel lidah buaya

Kamu bisa menyiapkan buah lidah buaya asli yang sudah dibersihkan.

Kemudian, oleskan gel lidah buaya langsung ke area pantat.

Biarkan selama 20-30 menit atau semalaman, setelah itu bilas dengan air hangat.

Masker kunyit dan yogurt

Siapkan 2 sdm yogurt alami, 1 sdt bubuk kunyit, dan 1 sdt jus lemon.

Untuk membuatnya, campurkan semua bahan hingga menjadi pasta.

Kemudian, oleskan masker ke area pantat dan biarkan selama 15-20 menit, terakhir bilas dengan air hangat.

Scrub gula dan lemon

Untuk membantu mengangkat sel kulit mati, kamu bisa melakukan eksfoliasi dengan bahan alami.

Persiapannya mudah, kamu bisa menyiapkan 1 sdm gula, 1 sdm jus lemon segar, 1 sdm minyak kelapa atau minyak zaitun.

Baca Juga: Obat Suplemen Pemutih Kulit, Ini Kandungan yang Sering Ditemukan

Cara membuatnya, campurkan semua bahan dalam mangkuk.

Berikutnya, gosokkan campuran scrub ini dengan lembut ke area pantat dalam gerakan melingkar selama 2-3 menit.

Biarkan selama 5 menit lalu bilas dengan air hangat.

Kentang

Untuk memutihkan kulit pantat, kamu bisa memutihkan dengan masker kentang.

Siapkan 1 kentang, parut dan peras untuk mengambil jusnya.

Oleskan jus kentang ke area pantat dengan menggunakan kapas.

Biarkan selama 15-20 menit, kemudain bilas dengan air hangat.

Minyak kelapa dan lemon

Pemutih area pantat bisa juga menggunakan pemutih alami dari vitamin C dalam lemon dan juga minyak kelapa.

Kamu bisa menyiapkan 1 sdm minyak kelapa, dan 1 sdt jus lemon.

Campurkan minyak kelapa dan jus lemon.

Oleskan campuran ini ke area pantat sebelum tidur dan biarkan semalaman, kemudian bilas dengan air hangat di pagi hari.Baca Juga: Skincare Pemutih untuk Anak, Awas Bahayanya Enggak Main-main!

 

 (*)