Si Paling Update, Ini 3 Zodiak Selalu Tampil Modis dan Trendi

By Livia, Selasa, 18 Juni 2024 | 14:00 WIB
Ilustrasi perempuan modis dan trendi. (istockphoto.com)

Stylo Indonesia - Penampilan adalah hal yang pertama kali dilihat orang lain. 

Hal ini menggambarkan karakter seseorang dan meninggalkan kesan tersendiri pada orang lain. 

Bagi sebagian orang seperti beberapa zodiak berikut ini penampilan adalah yang utama. 

Karenanya, beberapa zodiak berikut ini selalu mengikuti tren mode setiap saat. 

Yuk, simak 3 zodiak selalu tampil modis dan trendi yang paling update dari Stylo Indonesia berikut ini.

1. Aries 

Aries selalu tampil modis dan rapi setiap saat, termasuk di rumah. 

Berpenampilan modis dan rapi adalah salah satu bentuk self lovenya. 

Ditambah zodiak ini suka dipuji, membuatnya selalu tampil modis sesuai tren fashion masa kini.

Baca Juga: Si Paling Spesial, Ini 3 Zodiak Suka Jadi Pusat Perhatian Banyak Orang

2. Leo 

Bukan rahasia umum lagi Leo suka menjadi pusat perhatian. 

Karenanya, ia selalu mencari tahu tren fashion masa kini agar penampilannya menjadi sorotan. 

Zodiak ini suka menjadi trendsetter dan menjadi inspirasi banyak orang dalam berpenampilan.

3. Libra 

Libra punya selera yang tinggi dalam fashion. 

Ditambah pesona dan karisma yang dimilikinya secara alami mempermudah Libra menjadi sorotan.

Tahu cara tampil modis sesuai tren fashion masa kini membuat gaya fashion zodiak ini tak jarang diikuti orang sekitarnya.(*)

Baca Juga: Si Paling Hoki, Ini 3 Zodiak Selalu Beruntung Sepanjang Hidupnya