Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja manfaat jamu brotowali?
Jamu ini kerap dikenal karena rasanya yang pahit.
Namun, ia juga dikenal karena memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Salah satunya, ternyata jamu brotowali juga bermanfaat untuk mengatasi penyakit kulit, lho!
Yuk, simak apa saja manfaat jamu brotowali untuk penyakit kulit berikut ini!
Manfaat Jamu Brotowali
Jamu brotowali dikenal memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Meski rasanya pahit, tanaman dengan daun berbentuk hati dan batangnya yang memiliki tonjolan kecil ini banyak dikonsumsi untuk mengobati penyakit.
Tak heran jika bahan alami ini kerap dimanfaatkan sebagai obat tradisional.
Di antaranya manfaat jamu brotowali untuk kesehatan adalah:
Baca Juga: Rekomendasi Jamu Pelangsing Perut, Bahan Tradisional Hilangkan Buncit!
- Menurunkan kadar gula darah
- Meningkatkan daya tahan tubuh
- Meredakan peradangan
- Membasmi bakteri serta jamur penyebab infeksi
- Memelihara kesehatan tulang
- Mendukung kesehatan serta fungsi hati
- Menghambat pertumbuhan sel kanker
- Meredakan hipertensi
- Mencegah penyakit kardiovaskular
- Mencegah aterosklerosis
- Meredakan infeksi saluran pencernaan
Namun di samping itu, ternyata jamu brotowali juga memiliki manfaat untuk mengatasi penyakit kulit sebagai berikut: