Mudah Bisa Coba di Rumah. Ini Cara Menghilangkan Wajah Merah dengan Bahan Alami

By Stylo Writer, Jumat, 7 Juni 2024 | 20:00 WIB
Ampuh, Ini 5 Cara Menghilangkan Kemerahan di Wajah Secara Alami (halodoc)

Stylo Indonesia - Kemerahan pada kulit dapat terjadi karena berbagai hal, termasuk luka bakar, reaksi alergi, infeksi, dan kondisi kesehatan, seperti dermatitis seboroik.

Pada kulit yang lebih gelap, kondisi ini dapat menyebabkan kulit menjadi lebih gelap.

Kondisi kemerahan pada kulit tidak selalu perlu membuatmu khawatir. Namun, bila sampai iritasi dan mengakibatkan ketidaknyamanan, mungkin perlu diketahui penyebabnya.

Lantas, apa saja penyebab kemerahan di wajah?

Rosacea adalah salah satu penyebabnya. 

Membuat wajah memerah seperti tersipu-sipu. Penyakit ini bisa datang dan pergi.

Jika berlangsung lama, bisa jadi yang kamu alami termasuk jenis yang lebih parah.

Selain itu, ada juga eksim yang menjadi alasan wajah memerah.

Sekelompok kondisi kulit ini dapat menyebabkan kemerahan dan gatal. Area yang memerah juga bisa terlihat bersisik atau seperti ruam.

Eksim dapat muncul di berbagai bagian tubuh, termasuk wajah. 

Cara Mengatasi Kemerahan di Wajah

Cara menghilangkan kemerahan di wajah tentu saja sesuai dengan penyebabnya.

Berikut adalah beberapa penanganan umum yang sudah dilansir oleh halodoc:

1. Mandi air dingin atau kompres dingin

Untuk mengatasi panas, sengatan matahari, atau kemerahan akibat rosacea, mandi air dingin membantu meredakan ruam.

Kompres dingin membantu mengurangi peradangan pada wajah dan meredakan kulit sensitif.

2. Melakukan perubahan gaya hidup tertentu

Jika kamu memiliki kelainan genetik, menghindari konsumsi alkohol adalah cara terbaik untuk mengatasinya.

Demikian pula, jika memiliki kulit berminyak, hal ini memerlukan perubahan pola makan dan mengurangi konsumsi makanan berminyak dan berlemak tinggi. 

3. Tabir surya

Untuk kemerahan akibat perubahan cuaca, penggunaan tabir surya dengan SPF tinggi membantu mengurangi ruam. 

4. Lidah buaya

Lidah buaya dalam bentuk gel atau krim dapat membantu mengurangi kemerahan dan gatal.

Hal ini karena sifatnya menenangkan kulit dan mendorong regenerasi kulit baru, serta membantu kulit pulih lebih cepat.

Namun, pastikanlah kulitmu tidak memiliki alergi pada lidah buaya atau zat yang terkandung di dalamnya.

5. Irisan mentimun

Mentimun terkenal karena kualitas pendinginannya. Mengoleskan jus mentimun atau menempelkan irisan mentimun pada wajah, dapat membantu menenangkan kulit dan mengurangi kemerahan. 

Namun, jika kamu tidak yakin, ada baiknya kamu konsultasi online saja dengan dokter spesialis kulit tepercaya.

Jika wajah yang memerah dan jerawat, kamu bisa mencoba mengatasinya dengan penggunaan sabun cuci muka khusus.(*)