Aura Bumil Makin Cantik, Foto Syahrini Pamer Baby Bump Curi Perhatian

By Annisa Suminar, Kamis, 30 Mei 2024 | 12:15 WIB
Aura Bumil Makin Cantik, Foto Syahrini Pamer Baby Bump Curi Perhatian (instagram/princessyahrini)

Stylo Indonesia - Kini sudah tak lagi ditutup-tutupi, Syahrini pamer baby bump hamil 7 bulan jadi sorotan.

Kabar bahagia datang dari pasangan artis Syahrini dan Reino Barack.

Penyanyi dan artis cantik Syahrini hamil anak pertamanya yang kini memasuki usia kandungan 7 bulan.

Kabar bahagia tersebut pun dibagikan melalui akun Instagramnya.

Jika beberapa waktu lalu ia kerap memposting foto OOTD dengan pose menutupi perutnya, namun kini ia justru memamerkan baby bump yang jadi sorotan.

Salah satunya seperti pada foto terbarunya.

Hal ini terlihat dalam foto yang dibagikan di Instagramnya pada Rabu (29/05) lalu.

Dalam foto tersebut, ia membagikan beberapa foto OOTD yang jadi sorotan.

Saat itu ia tak lagi berpose menutup perut menggunakan tasnya.

Istri Reino Barack ini tampil memesona dalam balutan dress panjang berwarna dasar putih dengan detail motif bunga.

Perpaduan warna-warna cerah seperti biru, merah, pink hingga hijau membuat penampilan Syahrini terlihat fresh.

Detail tali pada bagian pinggang semakin memamerkan perut buncitnya yang tengah hamil 7 bulan.

Baca Juga: Tak Lagi Pose Tutupi Perut Pakai Tas Besar, Syahrini Tenteng Tas 2 Miliar Saat Tasyakuran Kehamilan

Syahriini (instagram/princessyahrini)

Untuk hijabnya, ia memilih hijab segi empat berwarna biru muda yang dbentuk model lilit.

Sudah tak ditutup-tutupi lagi, Syahrini pun kini mamerkan baby bump sambil memegang perutnya.

Beralih pada riasan, wajahnya semakin meemsona dengan makeup flawles soft glam yang cantik dan fresh.

Syahrini (instagram)

Foto Syahrini saat hamil terlihat semakin cantik, ya, Stylovers!

(*)