Cara Menghilangkan Noda Minyak yang Sudah Kering di Baju, Gini Caranya

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 24 Mei 2024 | 16:10 WIB
Ilustrasi mencuci baju kena minyak (Freepik)

Stylo Indonesia - Noda yang tertinggal di baju seringkali membuat kita cemas saat akan mencucinya.

Yap, hal ini lantaran tak semua noda baju bisa diatasi dengan dicuci seperti biasa.

Ada beberapa jenis noda yang sulit untuk dihilangkan dan perlu penanganan khusus saat akan dicuci, nih, Stylovers.

Salah satunya yaitu noda baju dari minyak.

Yap, bahan minyak yang melekat pada serat pakaian biasanya sulit untuk dihilangkan.

Apalagi jika baju tersebut tidak segera dicuci dan minyaknya sudah keburu mengering, nih, Stylovers.

Lalu, gimana ya, cara mencuci baju yang terkena minyak? Apakah masih bisa diselamatkan agar baju bebas dari noda minyak?

Coba tips mencuci baju dengan cara berikut ini, yuk.

Baking soda dan sabun cuci piring

Karena minyak bisa kalah dengan air sabun konsentrat yang biasa dipakai untuk cuci piring, kamu perlu bahan ini untuk mencuci baju.

Yang kamu perlu siapkan bahannya yaitu sabun cuci piring, baking soda, air hangat, sikat gigi bekas.

Letakkan pakaian di permukaan datar dengan bagian yang terkena noda menghadap ke atas.

Tuangkan sedikit sabun cuci piring langsung ke noda minyak.

Gosok sabun cuci piring ke noda menggunakan sikat gigi bekas dan lakukan dengan gerakan melingkar.

Taburkan baking soda di atas area yang sudah diberi sabun cuci piring.

Gosok lagi dengan sikat gigi untuk memastikan baking soda meresap ke dalam serat kain.

Baca Juga: Cara Membersihkan Mesin Cuci Dua Tabung, Begini Langkahnya

Biarkan campuran ini selama sekitar 30 menit, setelah itu bilas area tersebut dengan air hangat.

Cuci pakaian seperti biasa di mesin cuci.

Tepung maizena

Minyak yang terperangkap di baju bisa dibantu dengan diserap terlebih dahulu sebelum dicuci.

Bahan yang diperlukan tepung maizena, sikat gigi, dan air hangat.

Taburkan tepung maizena atau bedak talek ke noda minyak yang sudah mengering.

Biarkan selama beberapa jam atau semalaman agar tepung maizena atau bedak talek dapat menyerap minyak.

Sikat tepung maizena atau bedak talek menggunakan sikat gigi bekas.

Terakhir cuci baju dengan mesin cuci atau cuci kucek tangan seperti biasa.

Baking soda dan cuka putih

Berikutnya kamu bisa mencoba dengan menggunakan campuran baking soda atau cuka putih.

Bahan yang disiapkan yaitu cuka putih, baking soda, air hangat, dan sikat gigi.

Caranya yaitu tuangkan cuka putih langsung ke noda minyak.

Biarkan cuka meresap selama beberapa menit, setelah itu taburkan baking soda di atas noda yang sudah diberi cuka.

Dilanjut dengan menyikat area tersebut dengan sikat gigi bekas, lalu biarkan selama sekitar 30 menit.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Minyak di Jaket Jeans Pakai Sabun Cuci Piring

 

Terakhir bilas dengan air hangat dan cuci pakaian seperti biasa. (*)