Tips Memilih Bra yang Bagus untuk Kesehatan, Apakah Kawat Berbahaya?

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 21 Mei 2024 | 10:50 WIB
Ilustrasi perempuan menggunakan bra. (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja tips memilih bra yang bagus untuk kesehatan?

Tentunya Stylovers perlu memilih bra yang nyaman dan bisa menjaga kesehatan payudara.

Oleh sebab itu, Stylovers perlu mengetahui bagaimana cara memilih bra yang tepat.

Pertimbangan untuk menggunakan bra berkawat atau tidak juga kerap menjadi salah satu yang dikhawatirkan perempuan.

Yuk, simak bagaimana tips memilih bra yang bagus untuk kesehatan berikut ini!

1. Pemilihan bahan

Pilihlah bra dari bahan yang berkualitas, terutama jika Stylovers memiliki kulit yang sensitif.

Pilihlah bahan yang nyaman dan ringan, misalnya seperti katun.

Katun memiliki sirkulasi udara yang baik sehingga nyaman digunakan.

Bra dengan bahan yang berkualitas juga mengurangi risiko infeksi kulit dan iritasi.

Baca Juga: Tips Memilih Bra Pasca Operasi Kanker Payudara, Aktivitas Tetap Nyaman

2. Ukuran

Pemilihan ukuran bra yang tidak tepat akan sangat berpengaruh terhadap kenyamanan dan kesehatan payudara.

Oleh sebab itu, pastikan Stylovers memilih bra dengan ukuran yang tepat.

Bra dengan ukuran yang tepat tidak terasa terlalu ketat ataupun terlalu longgar.

Payudaranya juga bisa tersimpan dengan baik di dalam cup, tidak muncul di bagian atas atau samping bra, dan bra juga seharusnya tidak tampak kusut ketika digunakan.

3. Pilih bra sesuai fungsinya

Pilih dan gunakan bra sesuai fungsinya.

Misalnya, untuk sehari-hari Stylovers bisa menggunakan bra biasa.

Namun untuk berolahraga, Stylovers wajib menggunakan sport bra yang memiliki desain khusus untuk menahan payudara selama berolahraga.

Selain dari pemilihan bra, beberapa cara berikut ini juga bisa membantu membuat bra menjadi lebih awet dan menjaga kesehatan payudara:

Baca Juga: Tips Memilih Bra untuk Remaja, Harus Perhatikan 4 Poin Penting Ini!

Nah, itu dia Stylovers bagaimana tips memilih bra yang bagus untuk kesehatan.

Coba cek bra di lemari kamu, masih nyaman digunakan atau enggak nih? (*)

Baca Juga: Tips Memilih Bra yang Nyaman Digunakan Seharian, Jangan Asal Pilih!