Mudah dan Aman, Ternyata Kecoa Tak Berani Lagi Masuk Ke Rumah dengan Siapkan 4 Bahan Dapur Ini

By Stylo Writer, Senin, 20 Mei 2024 | 09:25 WIB
Mudah dan Aman, Ternyata Kecoa Tak Berani Lagi Masuk Ke Rumah dengan Siapkan 4 Bahan Dapur Ini (Klopmart)

Stylo Indonesia - Cuaca saat musim panas bisa membuat hari Anda menjadi panas, lengket, dan tak nyaman.

Jika udara tetap dingin dan Kamu tetap terhidrasi, masih ada yang harus Kamu khawatirkan. Udara panas, akan merangsang kecoa untuk terbang dan datang.

“Kecoa, sama seperti semua serangga, berdarah dingin. Artinya, aktivitas mereka akan meningkat jika udara panas,” kata Jules Silverman, ahli serangga dan profesor di North Carolina State University.

Makhluk hidup berdarah dingin akan mengandalkan panas eksternal untuk menjaga kehangatan tubuh mereka. 

Jika Kamu salah satu yang takut pada kecoa terbang, mungkin Kamu harus hidup di tempat yang lebih dingin dengan populasi manusia yang padat.

Untuk mengusir kecoa, ternyata ada cara mudah dan aman dari anak-anak. Ini yang bisa dilakukan! 

Cara Agar Kecoak Tak Berani Lagi Masuk ke Rumah

Dilansir dari iDEA Online, berikut ini beberapa bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk usir serangga berkaki enam ini.

1. Baking soda dan gula

Bahan pertama yang bisa kamu gunakan adalah soda kue atau baking soda dan gula.

Kedua bahan ini merupakan cara efektif mengendalikan perkembangbiakan kecoak.

Gula bertindak sebagai umpan untuk menarik kecoak, sedangkan baking soda bertindak membunuh kecoak.

Caranya juga sederhana saja, kok.

Kamu hanya perlu menaburkan campuran ini di sudut-sudut lantai kamar mandi dan lantai di area rumah yang sering muncul kecoa.

2. Daun Salam

Siapa yang menyangka kalau kamu bisa menggunakan daun salam untuk mengusir kecoak dari rumah.

Daun salam ternyata dapat menjadi cara menghilangkan kecoa di kamar mandi dan berbagai tempat lainnya di rumah.

Caranya mudah, yakni:

- Cara pertama, kamu bisa hancurkan beberapa daun salam dan taburkan di lemari, kamar mandi, dan area yang sering muncul kecoak.

- kamu juga bisa dengan merebus beberapa daun salam, lalu masukkan air rebusan ke botol semprot.

Setelah itu, kamu bisa semprotkan ke lantai atau sudut kamar mandi serta area yang sering muncul kecoak.

3. Pelembut Kain

Coba saja campur produk pelembut kain dengan air dan simpan dalam botol semprot.

Kemudian, setiap kali IDEA lovers melihat kecoak, semprotkan campuran ini langsung ke atasnya dan lihat kecoak akan mati beberapa saat.

Perlu diketahui bahwa cara menghilangkan kecoa di kamar mandi ini mungkin bukan solusi terbaik untuk membasmi kecoak dalam skala besar.

Tetapi, selalu menyediakan ramuan ini di kamar mandi bisa sangat bermanfaat.

4. Asam Borat

Asam borat dipercaya sebagai salah satu pengobatan rumahan terbaik untuk menghilangkan kecoak.

Cara terbaik memanfaatkannya dengan menaburkan sedikit bubuk ini di sudut dan lantai kamar mandi, lalu diamkan saat kecoak bersentuhan dengannya.

Namun, asam borat tidak efektif digunakan pada area yang basah. Jadi, pastikan lantai kamar mandi kering ketika menggunakannya.

Bahan yang satu ini ampuh mematikan kecoak.

Tapi, perlu diketahui juga bahwa bubuk ini beracun dan harus dijauhkan dari jangkauan anak-anak serta hewan peliharaan.

Semoga membantu!(*)